Pelabuhan Indah Kiat Cilegon Bakal Dipakai untuk Antisipasi Lonjakan Pemudik

ILustrasi pemudik sepeda motor memasuki kapal Roro di Pelabuhan Bakauheni Lampung
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ardiansyah

Jakarta – Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Inspektur Jenderal Polisi Aan Suhanan meyebut Pelabuhan Indah Kiat, Cilegon disiapkan guna antisipasi lonjakan pada mudik Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran 2024. 

Penyewaan Kendaraan Listrik Laris Manis, Total Aset TBS Energi Utama 2023 Naik 5,4 Persen

Dirinya menjelaskan kalau Pelabuhan Indah Kiat bakal dioperasikan apabila terjadi keadaan darurat. Contahnya yaitu adanya penumpukan pemudik di beberapa pelabuhan lain.

"Ada satu lagi pelabuhan yang dipersiapkan ketika terjadi kontijensi atau ketika terjadi kepadatan yang sangat meluap, itu akan kita buka Pelabuhan Indah Kiat, itu pada saat emergency," ujarnya, Selasa, 5 Maret 2024.

Gasak Harta Majikan Saat Mudik Lebaran, Pria di Tangerang Ditangkap Polisi

Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan

Photo :
  • Korlantas Polri

Pihaknya pun bakal mengatur arus lalu lintas menuju Pelabuhan Merak, dan Bakaheuni, Pelabuhan Gilimanuk, Pelabuhan Ketapang. Kemudian, diterapkan pula penundaan perjalanan atau delay system guna mengantisipasi kepadatan. 

C3 Aircross Dijual Murah, Citroen Tak Berminat Pasang Target Penjualan

"Kita berlakukan delay system di Gilimanuk, Ketapang," katanya.

Pembagian jenis kendaraan bagi pemudik yang akan menyeberang ke Pulau Sumatera pun dilakukan semisal di Pelabuhan Merak. Bakal ada sejumlah dermaga yang melayani pemudik menuju ke Sumatera.

"Merak sebagai pelabuhan utama ini akan melayani kendaraan pribadi dan angkutan bis atau angkutan umum," ujar Aan.

Sementara itu, untuk sepeda motor dan angkutan barang sumbu tiga ke bawah atau golongan enam ke bawah melakukan penyeberangan lewat Pelabuhan Ciwandan dan Pelabuhan Pelindo. Pelabuhan Bandar Bakau Jaya (BBJ) akan melayani kendaraan angkutan barang golongan VII sampai dengan IX.

"Itu untuk Pelabuhan Ciwandan kemudian Pelabuhan BBJ dan Pelabuhan Merak," ucap dia.

Dirinya menambahkan, Pelabuhan Jangkar Situbondo bakal dibuka guna melayani angkutan barang yang melakukan penyeberangan ke Lombok.

"Angkutan barang itu semua melalui pelabuhan jangkar. Yg ada di Situbondo jdi ga harus masuk ke Banyuwangi. Kemudian untuk angkutan yg mengarah ke Bali, Gilimanuk itu kita akan buka Dermaga Bulusan. Tahun ini baru diberlakukan untuk Bulusan ini, untuk menampung kendaraan angkutan barang yang menuju ke Gilimanuk," kata Aan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya