Korban Tewas Kecelakaan Maut di KM 58 Tol Cikampek Ada 12 Orang, 7 Laki-laki dan 5 Perempuan

Dua minibus terbakar di KM 58 Tol Cikampek arah Jakarta
Sumber :
  • tvOne

Karawang - Korban meninggal dunia kecelakaan maut di KM 58 Tol Cikampek arah Jakarta, sejauh ini disebut ada 12 orang. Hal itu diungkap Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy.

Paul LANY Alami Kecelakaan, Wajah dan Kakinya Terluka Akibat Tertabrak Mobil

"Dari GrandMax itu juga sudah dipastikan jumlah penumpang 12 orang dan semuanya meninggal," kata dia, Senin 8 April 2024.

Dua minibus terbakar di Tol Km Cikampek arah Jakarta

Photo :
  • tvOne
Wapres Chilima Tewas dalam Kecelakaan Pesawat, Malawi Umumkan Masa Berkabung Nasional

Adapun hal itu diungkapnya saat ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Karawang tempat korban kecelakaan dilarikan. 12 korban tadi terdiri dari tujuh orang laki-laki dan lima perempuan. Para korban bakal ditanggung Jasa Raharja. Lebih lanjut dia meminta kepada keluarga korban hadir ke RSUD Karawang.

"Tujuh laki-laki, lima perempuan," katanya.

Makin Banyak yang Khawatir dengan Mobil China

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy

Photo :
  • Istimewa

Sebelumnya diberitakan, polisi menyebut tidak ada penumpang mobil GrandMax yang terlibat kecelakaan maut di KM 58 Tol Cikampek arah Jakarta, selamat. Semuanya dipastikan meningga dunia.

"Untuk sementara, di dalam mobil GrandMax tidak ada yang selamat, semua meninggal dunia," ujar Kapolres Karawang, Ajun Komisaris Besar Polisi Wirdhanto Hadicaksono, Senin 8 April 2024.

Daihatsu Sigra di IIMS 2024

Mobil Terlaris di Indonesia Kembali Jadi Sorotan

Daihatsu kembali menorehkan pencapaian positif, dengan membukukan penjualan mobil secara ritel atau dari diler ke konsumen sebanyak 76.313 unit selama 5 bulan pertama tah

img_title
VIVA.co.id
12 Juni 2024