VIDEO: Kena Pungli di Kawah Ijen, Turis Asing Mengamuk

Kawah Ijen
Sumber :
  • U-Report
VIVAnews - Gunung Ijen di Jawa Timur merupakan salah satu objek yang menarik minat para turis baik lokal maupun mancanegara. Namun praktik pungutan liar yang dilakukan oknum petugas di kawasan tersebut membuat para turis merasa kesal.

Kawah Gunung Ijen, di perbatasan Bondowoso dan Banyuwangi, Jawa Timur, sangat patut didatangi bagi pecinta para petualang. Meski harga tiket masuk tempat wisata yang tengah naik daun ini mengalami kenaikan, kunjungan wisatawan ke tempat ini terus melonjak.

Sayangnya, di tengah transisi kenaikan tiket masuk, sejumlah oknum petugas dan pemandu wisata justru memanfaatkan momen ini untuk mendapatkan keuntungan yang lebih dari para wisatawan. Sejak kenaikan harga tiket masuk, praktik pungli kian marak. Bahkan hingga membuat wisatawan mancanegara marah karena merasa dirugikan.


Nurul Ghufron Jelaskan Perkara yang Bikin Dia Disidang Masalah Etik Dewas KPK
Modus praktik pungli itu yakni setiap sopir travel meminta bayaran tiket masuk lebih dulu kepada tamu asing sebesar Rp100-150 ribu. Namun, para turis asing itu hanya mendapat kuitansi, bukan tiket resmi.

Loyal Dukung Prabowo, Maruarar Sirait: Kita Gak Ada Bicara jabatan Menteri
Kejadian ini membuat turis mancanegara menjadi membayar tiket lebih dari satu kali di lapangan. Beberapa di antara mereka sempat kesal dan marah kepada oknum-oknum liar ini.

Kata Pelatih Guiena Jelang Hadapi Timnas Indonesia U-23 di Play Off Olimpiade
"Saya tidak tahu, saya kira yang saya bayarkan tadi sudah termasuk tiket masuk. Saya sudah membayarkan Rp100 ribu, sebelumnya Rp50 ribu, mereka memintanya sampai dua kali," ujar Matthew, turis asal Prancis yang terkena modus praktik pungli kawah Ijen.

Menanggapi pungli yang terjadi, Kepala Bidang Konservasi Sumber Daya Alam Jatim III Jember mengatakan akan menindaklanjuti laporan tersebut. Pihaknya mengimbau agar wisatawan membeli tiket di loket resmi untuk menghindari pungli. 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya