Penyusup Roda Garuda Akan Diperiksa Psikiater

Mario Steven Ambarita, penyusup pesawat Garuda
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ali Azumar
VIVA.co.id
- Sempat kabur dari rumah orang tuanya, pelaku penyusup di roda pesawat Garuda Indonesia, Mario Steven Ambarita, akhirnya tertangkap oleh pihak Aviation Security Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu, 19 April 2015.


Ketua tim Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Rudi Richardo, mengatakan saat ini Mario sedang dimintai keterangan. Setelah itu, Mario akan diserahkan langsung ke Otoritas Bandara Wilayah II tersebut.


“Setelah otoritas bandara wilayah II mengorek keterangan dan melakukan Investigasi, baru akan diserahkan lagi ke PPNS Penerbangan Sipil,” ujar Rudi.
Gaji ke-13 Cair Juni, ASN Bakal Dapet Segini


Ngamuk, Milisi Islam Irak Gempur Tentara Israel di Dataran Tinggi Golan
Rudi menambahkan, usai tertangkap Mario direncanakan akan segera menjalani pemeriksaan psikiater di Polda Riau pada hari Selasa, 21 April 2015.

Alasan KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg 2024 karena Banyak Agenda Pilkada

“Jadi, setelah bersama PPNS Penerbangan Sipil, tersangka akan dibawa ke Pekanbaru, untuk menjalani pemeriksaan,” tuturnya.


Rudi menerangkan pihaknya saat ini sedang mendalami terkait penahanan Mario. Hal tersebut untuk proses penegakan hukum dapat berjalan dengan lancar, karena secara formal saat ini Mario belum ditangani secara penuh oleh PPNS Penerbangan Sipil. Selain itu tujuannya agar Mario tidak mengulangi lagi perbuatannya.


Mario kabur dengan meninggalkan surat kepada orangtuanya. Mario meminta kedua orangtuanya agar dia bisa mendapatkan pekerjaan. Tak hanya itu dalam surat tersebut Mario juga meminta maaf kepada ibunya. (ase)


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya