Anas Urbaningrum Akui Pernah Diberikan Mobil oleh Nazaruddin

Anas Urbaningrum Menjalani Sidang Vonis
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id – Mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum mengaku pernah mendapatkan pemberian dari mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, Muhamad Nazaruddin.

Alasan Razman Arif Nasution Mundur dari Demokrat Versi KLB

Namun, Anas menyatakan, pemberian itu didapatnya sebelum menjabat anggota DPR.

"Sebelum sebagai anggota dewan pernah. Sebagai teman, tentu saya pernah menerima sesuatu. Sama halnya, saya memberikan sesuatu," kata Anas, saat bersaksi untuk terdakwa Nazaruddin di Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu 23 Maret 2016.

Demokrat Kubu Moeldoko Buka-bukaan Siasat Merekrut Nazaruddin

Jaksa pun mengonfirmasi, apakah pemberian itu berupa mobil? Anas mengaku pernah diberikan mobil, tetapi hanya untuk dipinjamkan. "Mobil Alphard kalau tidak keliru," ujar dia.

Anas juga membantah, dia pernah dibelikan rumah oleh Nazaruddin di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan. Menurutnya, dia hanya mendatangi lokasi rumah itu bersama seorang broker yang dia kenal.

Bagi-bagi Uang di KLB, Tri Dianto Sindir Taubat Nazaruddin

"Seingat saya, di Duren Tiga itu bukan rumah. Saya pernah datang bersama dengan seorang broker, itu statusnya tanah bukan membeli rumah," ungkap Anas.

Anas mengaku dia bersama Nazar memang sempat bertemu dengan penjual tanah tersebut. Namun, dia tidak tahu apakah tanah tersebut jadi dibeli.

"Saya kan beberapa kali jalan bersama terdakwa sebagai teman. Saya tidak tahu, akhirnya tanah dibeli terdakwa atau tidak," ungkap dia.

Di persidangan ini, Anas menjadi saksi untuk terdakwa Muhammad Nazaruddin yang didakwa menerima hadiah dari PT Duta Graha Indah dan Nindya Karya, serta Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) terkait pembelian saham Garuda. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya