Gatot Nurmantyo Yakin Dapat Tiket Capres 2019

Mantan Panglima TNI Jenderal Purnawirawan Gatot Nurmantyo.
Sumber :
  • VIVA/Reza Fajri

VIVA – Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo mengaku bersyukur namanya kerap disebut sebagai salah satu bakal calon presiden 2019. Dia pun mengaku siap saja jika harus maju jadi capres di 2019 nanti.

Soroti Pengeroyokan Relawan Ganjar di Boyolali, Gatot Nurmantyo: Saya Tak Yakin Dipukul Batu

"Saya ini mantan Panglima TNI. Jiwa prajurit saya tak bisa dihapuskan sampai titik darah penghabisan. Tugas apa pun yang diberikan kepada bangsa dan negara pasti saya terima, termasuk presiden," kata Gatot di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa 8 Mei 2018.

Gatot pun mengaku sudah membuka lobi dengan partai manapun soal pencapresan. Namun, Gatot tidak menyebut detail partai mana yang paling intens melakukan lobi dengannya.

Jelang Pensiun, Yudo Margono Pamit di Depan Para Mantan Panglima TNI dan Prajurit Tiga Matra

"Semuanya peluangnya sama bagi saya," ujar Gatot.

Dia mengaku tak menargetkan maju dengan partai mana saja. Namun, asal bisa mencukupi syarat ambang batas presiden saat ini. Gatot optimistis bisa dapat tiket partai yang dibutuhkan.

PKS Buka Pintu Lebar Jika Gatot Nurmantyo Gabung Tim Pemenangan Anies-Cak Imin

"Harus yakin. Apa pun, aturan UU yang ada harus 20 persen kan. Ya sudah itu saja," kata Gatot.

Gatot menegaskan saat ini situasi masih cair dan belum final. Menurut dia soal kemungkinan terbentuknya koalisi poros ketiga juga masih belum bisa dipastikan.

"Politik ini masih cair, belum final. Semua belum ada yang pasti. Yang pasti pada tanggal 10 (Agustus) jam 23.59 semua baru ketahuan," ujarnya. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya