Golkar Angkat Topi pada Pidato Elegan Jokowi

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Presiden Jokowi.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Partai Golkar menilai positif pidato Presiden terpilih Jokowi yang dianggap meriah sekaligus elegan pada Minggu malam, 14 Juli 2019. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Didukung Golkar Maju Pilgub Jatim 2024, Khofifah: Ini Mandat yang Sangat Berharga

“Pidato Pak Jokowi barusan sangat bagus dan mendalam. Golkar angkat topi buat Beliau,” kata Airlangga Hartarto sebagaimana rilis pers yang diterima.

“Golkar ikut bangga,” lanjut Airlangga yang juga Menteri Perindustrian tersebut.

Golkar Dukung Khofifah-Emil Dardak Maju Pilgub Jatim 2024

Menurut Airlangga, melalui pidatonya, Jokowi ibarat memberi arah yang jelas bagi pembangunan Indonesia ke depan. Oleh karena itu Golkar, kata dia, akan mengawal Jokowi mewujudkan mandat pembangunan.

Hal senada juga disampaikan Ketua Korbid Penggalangan Khusus (Galsus) DPP Partai Golkar Rizal Mallarangeng.

Jokowi Pede Bendungan Ameroro Mampu Atasi Banjir dan Krisis Air di Konawe

“Momen pidato Sentul ini pas banget. Kemarin Pak Jokowi salaman dengan Pak Prabowo. Dan malam ini Pak Jokowi memberi semacam acceptance speech yang merangkul semua seraya menunjukkan visi ke depan," kata Rizal.

Rizal menilai bahwa optimisme yang ditunjukkan Jokowi akan menjadi semangat kemenangan bagi semua rakyat.

“Pilpres ditutup secara simbolik lewat seruan persahabatan yang dibingkai dengan gagasan bagus," kata dia.

Rizal menilai bahwa pembacaan pidato di Sentul ini akan dikenang sebagai salah satu peristiwa penting dalam sejarah demokrasi Indonesia.

Dalam konteks tersebut, menurutnya, kompetisi kekuasaan berakhir dengan baik dan ditutup dengan pidato yang penuh semangat. 

"Sebagai bangsa, malam ini kita telah melangkah selangkah lebih maju,” kata Rizal. (ase)

Ekspor-Impor

Jokowi Instruksikan Puluhan Ribu Kontainer yang Nyangkut di Pelabuhan Segera Dikeluarkan

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto bersama Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati akan mengunjungi Pelabuhan Tanjung Priok hari ini.

img_title
VIVA.co.id
18 Mei 2024