Sandiaga Uno Resmi Jadi Ketua Bappilu PPP

Sandiaga Uno di Rapimnas Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
Sumber :
  • VIVA/Anisa Aulia

Jakarta - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi menunjuk Sandiaga Salahuddin Uno sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu). Hal itu diumumkan melalui Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) VI PPP.

PPP dan PDIP Siap Kerja Sama untuk Pilkada Garut

"Rapimas VI PPP menugaskan saudara Sandiaga Uno sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu. Dengan tugas pokok pemenangan PPP dalam Pemilu legislatif, Pemilu presiden dan wakil presiden, pilkada serentak 2024," kata Sekretaris Jenderal DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Arwani Thomafi, di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu, 17 Juni 2023.

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono (kiri) bersama Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno (tengah) saat konferensi pers di kantor pusat PPP, Jakarta, Rabu, 14 Juni 2023.

Photo :
  • ANTARA/Narda Margaretha Sinambela
Ajang Pencarian Bakat Sulih Suara, Ciptakan Lapangan Kerja Baru di Bidang Industri Kreatif

Sebelumnya, Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Muhamad Mardiono, mengusulkan Sandiaga Uno diberikan jabatan sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu).

Alasan yang disampaikan Mardiono, karena Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kabinet Indonesia Maju 2019-2024 tersebut dianggap memiliki elektoral yang dapat membawa partai ini berjaya.

Mardiono Dorong Pesantren Wujudkan Ketahanan Pangan

“Kita mengapresiasi Pak Sandi karena memang kita membutuhkan tokoh dalam rangka memperkuat barisan kita. Maka kita ucapkan ahlan wa sahlan,” kata Mardiono saat sambutan Rapimnas ke-6 PPP di Senayan pada Jumat, 16 Juni 2023.

Dalam Rapimnas ini, kata dia, yang menjadi bahasan strategis walaupun seluruh kader partai sudah memikul beban yang sangat berat. Maka dari itu, Mardiono mengatakan Sandiaga Uno sebagai kader partai yang baru bergabung harus diberikan beban yang berat sesuai kapasitas yang dimilikinya.

Mardiono berpandangan, bahwa PPP perlu adanya tokoh yang dapat membawa elektoral menuju pada Pemilu 2024. Menurutnya, Sandi memiliki elektoral yang tinggi sehingga perlu diberi beban tugas sesuai kapasitas yang dimilikinya.

“Nanti perlu menjadi pembahasan, tetapi saya menyarankan kepada para peserta, kiranya nanti dapat dibahas, saya berpendapat Pak Sandi nanti layak untuk kita berikan tugas sebagai Kepala atau Ketua Badan Pemenangan Pemilu,” ujarnya.

Dengan demikian, Mardiono mengatakan Ketua Bappilu ini akan memiliki tanggung jawab untuk memenangkan partai berlambang Ka’bah pada Pemilu 2024 mendatang.

“Nanti karena badan pemenangan pemilu nasional itu akan didukung oleh badan saksi, maka badan saksi itu dilebur, menyatu, nanti di bawah badan pemenangan pemilu nasional,” katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya