Elektabilitas Prabowo Ungguli Ganjar dan Anies Versi Survei IPWS

3 bakal capres yang berpotensi maju di Pilpres 2024
Sumber :
  • VIVA

Jakarta - Ipang Wahid Stratejik (IPWS) merilis temuan survei terbarunya yang berbasis daring. Ada beberapa temuan dalam survei IPWS yang salah satunya terkait elektabilitas bakal calon presiden atau bacapres.

Prabowo: Dihina, Diremehkan dan Difitnah Itu Bagian dari Kehidupan

Peneliti IPWS, Arifki Chaniago menjelaskan dalam survei yang dilakukan pihaknya melaporkan elektabilitas Prabowo Subianto unggul dari Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan. Bacapres dari Partai Gerindra ini memiliki elektabilitas 36,9 persen.

Posisi kedua ada bacapres yang didukung PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo dengan elektoral 36,6 persen. Sementara, bakal capres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, berada di urutan ketiga dengan elektoral 26,5 persen.

Dukung Ide Presidential Club Prabowo, Heikal: Insya Allah Silaturahmi Para Presiden akan Terjalin

Menurut Arifki, moncernya elektabilitas Prabowo tak lepas dari dukungan Presiden Joko Widodo. Dalam beberapa kesempatan, Jokowi seperti melempar sinyal bahwa Prabowo sebagai figur yang dinilai layak sebagai penerus.

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat di KPU.

Photo :
  • Twitter Partai Gerindra @Gerindra
Sekjen PDIP Sebut Megawati Cermati Presidential Club yang Digagas Prabowo

Pun, dia menganalisa dukungan tersebut jadi keuntungan bagi Prabowo mengingat Jokowi punya citra positif dengan tingkat kepuasan publik yang tinggi. Dia bilang hal itu secara tak langsung jadi faktor meningkatkan elektabilitas Prabowo.

“Sebagai menteri pertahanan, Pak Prabowo telah membuktikan kemampuannya dalam menangani hal-hal strategis. Dukungan yang diberikan presiden kepada Pak Prabowo berdampak besar terhadap elektabilitasnya," kata Arifki, dalam keterangannya, Rabu, 19 Juli 2023.

Bagi dia, jika Prabowo bisa menarik dukungan masyarakat yang senang dengan pemerintahan Jokowi maka peluang eks Danjen Kopassus menang di 2024 cukup besar.

"Bisa menarik masyarakat yang senang dengan kinerja Pak Jokowi, maka peluang di Pilpres 2024 sangat besar," ujar Arifki.

IPWS dalam survei itu juga memasukan delapan simulasi nama capres dan cawapres. IPWS melaporkan Ganjar Pranowo sebagai bacapres yang paling sering diberitakan media dengan 51.315 pemberitaan.

Posisi kedua diikuti Prabowo Subianto dengan 41.556 pemberitaan. Sementara, posisi ketiga ada Erick Thohir dengan 32.123 pemberitaan.

Selain itu, IPWS juga menyebut Prabowo sebagai bacapres yang paling sering dibicarakan di media sosial dengan mendapatkan 363,610 mention.

Posisi kedua ditempati Anies Baswedan dengan 346,289 mention. Sedangkan pada posisi ketiga diperoleh Ganjar Pranowo dengan 304,972 mention dari delapan simulasi nama.

Survei IPWS dilakukan dalam kurun waktu 26 Juni - 2 Juli 2023. Sampel yang dilibatkan dalam survei sebanyak 1.429 responden dengan tersebar di 30 provinsi di Indonesia.

Metodologi survei yang digunakan non probability sampling (incidental sampling) dengan margin of error ± 2,9 persen.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya