Soal Duet Anies-Muhaimin, Rapat Pleno PKB Berjalan Alot

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin
Sumber :
  • VIVA/Zendy Pradana

Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid alias Gus Jazil mengungkapkan bahwa rapat pleno DPP PKB yang melibatkan Dewan Syuro pagi hari ini berjalan alot. 

Kaesang Blak-blakan Suka Nonton Desak Anies: Bagus!

Rapat tersebut digelar menyusul masuknya tawaran dari Partai Nasdem terhadap Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres) Anies Baswedan.

“Itu alot tadi pembahasannya (duet Anies-Cak Imin), tapi forum menyambut baik tawaran dari Nasdem. Kita menyambut baik tawaran kerja sama,” kata Gus Jazil usai rapat pleno di kantor DPP PKB, Jakarta, Jumat, 1 September 2023.

Duet Anies-Kaesang Dianggap Cuma Gimik Politik Ganggu PDIP

Wakil Ketua Umum DPP PKB Jazilul Fawaid alias Gus Jazil.

Photo :
  • VIVA.co.id/Andrew Tito

Meski alot, Gus Jazil mengatakan hasil rapat pleno hari ini akan dibawa ke Surabaya, Jawa Timur untuk dilakukan finalisasi kerja sama politik atas tawaran Nasdem terhadap PKB dan Cak Imin. “Jadi hasil hari ini akan dibawa ke Surabaya hari ini, jam tiga sore rapatnya,” kata Gus Jazil.

Anies Ibaratkan Putusan MA soal Batas Usia seperti Main Catur

Gus Jazil menerangkan, rapat PKB di Surabaya akan melibatkan pihak partainya yang lebih luas, yakni bakal meminta pandangan para kiai-kiai yang ditokohkan PKB. “Jadi nanti kita konsultasi dengan kiai juga nanti akan difinalkan hasilnya di Surabaya,” kata Gus Jazil.

Anies Baswedan dan Kaesang

Duet dengan Kaesang Dinilai Bisa Jadi Bumerang Buat Anies, Ini Sebabnya

Wacana duet mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan dengan Ketum PSI Kaesang Pangarep di Pilkada Jakarta 2024 terus mencuat.

img_title
VIVA.co.id
15 Juni 2024