Sandiaga Uno Sebut Ada Kabar Baik soal Cawapres Ganjar Pranowo

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sandiaga Salahuddin Uno saat menyapa para kader PPP Sumatera Barat di Hotel Kyriad Bumi Minang, Kota Padang, Sabtu, 9 September 2023.
Sumber :
  • VIVA/Andri Mardiansyah

Padang - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan bahwa ada kabar terkini soal bakal calon wakil presiden dari koalisi PPP dan PDIP.

Penyitaan Barang Milik Hasto dan Stafnya Dinilai Salahi Prosedur, Penyidik KPK Disebut Ugal-ugalan

Ia menyebut, kabar baik itu disampaikan Pelaksana Ketua Umum Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono kepadanya ketika sedang menyapa para kader PPP Sumatra Barat di Hotel Kyriad Bumi Minang, Kota Padang, Sabtu, 9 September 2023. Namun ia mengaku belum bisa merinci kabar baik yang disampaikan Mardiono itu.

"Tadi saya sempat mendapat pesan dari Pak Plt Ketum, beliau menyampaikan berita baik. Tapi semua yang berkaitan dengan calon presiden dan calon wakil presiden akan dijawab oleh beliau," kata Sandiaga.

PPP dan PDIP Siap Kerja Sama untuk Pilkada Garut

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri berswafoto dengan Plt Ketua Umum PPP Mardiono, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Sekjen PPP Arwani Thomafi usai melakukan pertemuan di kantor pusat PDIP, Jakarta, Minggu, 30 April 2023.

Photo :
  • ANTARA/Galih Pradipta

Sandi menegaskan, segala informasi dan perkembangan tentang capres-cawapres 2024 dari koalisi PPP dan PDIP akan disampaikan langsung oleh pimpinan partai koalisi. Sembari menunggu itu, ia menegaskan akan tetap fokus menunaikan tugas di Bappilu PPP, di antaranya, menjaring aspirasi masyarakat, menyosialisasikan PPP sebagai partai anak muda dan perempuan serta memenangkan Ganjar Pranowo sebagai capres.

8 Timses Prabowo Jadi Komisaris BUMN, Perancang Konsep IKN Kecewa ke Jokowi

"Saya akan fokus kepada tugas di Bappilu, memaksimalkan ikhtiar duniawi dan juga melakukan upaya ukhrawi, di mana kita akan melakukan majelis khataman setiap hari mulai hari ini sampai dengan tanggal 10 Oktober 2023 untuk mendapatkan keberkahan," ujarnya.

Dia berharap Majelis Khataman Al Quran dapat memberikan keberkahan serta kebijaksanaan kepada para pimpinan partai politik, khususnya dalam menentukan bakal cawapres yang akan mendampingi Ganjar Pranowo.

Ilustrasi PPK Pemilu 2019

Photo :
  • ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

"Kita harapkan para pimpinan akan mendapatkan keberkahan dan kebijaksanaan dalam penentuan calon wakil presiden yang akan mendampingi Bapak Ganjar Pranowo sebagai calon presiden dari kerja sama politik PDI Perjuangan dan PPP," katanya.

Ilustrasi Pilkada.

Bawaslu Sebut Pelanggaran Netralitas ASN dalam Pilkada di Sumbar Tinggi

Bawaslu mengungkapkan adanya peningkatan signifikan angka pelanggaran netralitas aparatur sipil negara (ASN) saat Pilkada di Sumatra Barat dibanding Pemilu Legislatif.

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2024