Usai Kaesang Pangarep Ditunjuk jadi Ketum, Nasdem Bilang PSI Langgar Janji dan Omdo

Kaesang Pangarep, Ketua Umum PSI
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta – Setelah Partai Solidaritas Indonesia atau PSI, mengangkat Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum, Partai Nasdem mengungkit soal dinasti politik. Nasdem mengungkit pernyataan Sekjen PSI, Raja Juli Antoni, pada 2015 silam yang menolak politik dinasti

PKB dan Nasdem Merapat ke Koalisi Prabowo-Gibran, Kaesang Bilang Begini

Hal itu lalu dikaitkan dengan ditunjuknya putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep. Nasdem mengingatkan kembali komitmen PSI terkait politik dinasti. 

“Bahwa sekarang partainya (PSI) menerapkan hal yang dikritiknya. Itu namanya statemen yang berdasarkan kebenaran alternatif alias omdo,” kata Ketua DPP Partai Nasdem Effendi Choirie, dikutip Rabu 27 September 2023. 

PSI Buka Pendaftaran Bagi yang Ingin Maju Pilkada, Siapa Saja Bisa Ikut

Ketua Badan Pemenangan Pemilihan Umum atau Bappilu Partai Nasdem, Effendy Choirie atau Gus Choi.

Photo :
  • VIVA/Nur Faishal

Di sisi lain, politisi yang lebih akrab disapa Gus Choi, menilai penunjukan Kaesang sebagai Ketum PSI sangat tidak etis. Selain karena kaderisasi di parpol yang belum diketahui pasti, Kaesang merupakan anak dari Presiden Jokowi

PM Singapura akan Temui Jokowi Pekan Depan, Bahas Energi Hingga IKN

“Karena dia anak Presiden, maka ada potensi penyalahgunaan jabatan bapaknya untuk kepentingan diri dan partai. Bapaknya pun ada potensi menyalahugunakan jabatannya, langsung atau tidak langsung untuk menyukseskan anaknya dan partai yang dipimpin anaknya,” jelasnya.

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep di Hotel Aryaduta, Jakarta Pusat, Jumat, 26 April 2024

Nasib Jokowi di PDIP, Kaesang Pangarep Tidak Ingin Ikut Campur: Itu Urusan Partai Lain

Kaesang Pangarep, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia, tidak ingin ikut campur terkait posisi Presiden Jokowi di PDIP. Termasuk nasib kakaknya, Gibran Rakabuming Raka

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024