Jadi Cawapres Prabowo, Ini 7 Pencapaian Gibran Rakabuming di Kota Solo

Golkar Dukung Gibran Rakabuming Raka Jadi Cawapres Prabowo
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Solo – Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka resmi dideklarasikan Koalisi Indonesia Maju (KIM) sebagai calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Prabowo Subianto untuk Pilpres 2024. Deklarasi langsung diumumkan Prabowo di kediamannya di Kertanegara, Jakarta Selatan, Minggu malam, 22 Oktober 2023.

3 Jenderal Termuda di TNI Angkatan Darat, Ada yang Jadi Perisai Hidup Presiden Jokowi

Prabowo mengatakan, untuk berikutnya dirinya bersama Gibran Rakabuming akan mendaftarkan diri ke KPU pada Rabu, 25 Oktober 2023.

Golkar Dukung Gibran Rakabuming Raka Jadi Cawapres Prabowo

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
Erick Thohir Beberkan 'Kunci Sukses' Timnas Indonesia ke Media Asing

Penunjukkan Gibran sebagai cawapres untuk dampingi Prabowo ini lantaran, pria 36 tahun itu dianggap mampu menambah kekuatan elektoral Prabowo di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Selain itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Solo di bawah kepemimpinan anak Presiden Jokowi ini kerap mencatat prestasi gemilang, oleh sebab itu perannya di Solo juga dianggap telah berhasil sejak dilantik pada 26 Februari 2021.

Sebut Sahabat Lama, Prabowo Unggah Foto Ketemu Surya Paloh Deklarasi Nasdem Bergabung

Lantas, apa saja yang telah dilakukan Gibran selama menjabat di Solo? Berikut ulasannya:

1. Solo kota paling toleran

SETARA Institute merilis laporan Indeks Kota Toleran (IKT) 2022, hasilnya Kota Solo kembali dinilai menjadi kota paling toleran keempat. Padahal pada tahun sebelumnya berada di urutan kesembilan.

Gibran Rakabuming Raka mengatakan sebelumnya Solo sering disebut dengan aksi terorisme. Namun dengan berbagai perbaikan, Kota Solo bisa masuk lima besar kota toleran di Indonesia.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Fajar Sodiq (Solo)

2. Solo kota ternyaman di Indonesia

Halaman situs akademi Ikatan Ahli Perencanaan (IAP) merilis 40 kota ternyaman di Indonesia tahun 2022.

Dalam daftar tersebut Kota Solo berhasil berada di posisi pertama dengan poin 77, disusul oleh Yogyakarta.

3. Pertumbuhan ekonomi

Menurut laporan Badan Pusat Statistik (BPS) pertumbuhan ekonomi Surakarta tumbuh sebesar 6,25 persen pada 2022. Angka ini lebih tinggi melampaui tahun sebelumnya yang hanya tumbuh 4,01 persen.

4. Tata kelola pembangunan

Gibran Rakabuming berhasil meraih prestasi. Salah satunya adalah membangun Kota Solo dalam menjaga kebersihan lingkungan dan keindahan Kota. Hal tersebut menjadi sangat berdampak pada perekonomian Solo.

Sejumlah mobil diparkir di area parkir resmi di halaman Masjid Raya Sheikh Zayed, Solo, Jawa Tengah.

Photo :
  • VIVA/Fajar Sodiq

5. Masjid Sheikh Zayed

Masjid Raya Sheikh Zayed yang diresmikan Jokowi pada 14 November 2022 lalu sukses menjadi ikon kota Solo dan menjadi tujuan wisata religi. Masjid seluas 3,6 hektare ini dibangun dengan anggaran sekitar Rp300 miliar, hasil kerjasama dengan Pangeran Uni Emirat Arab.

6.Revitalisasi Pasar Legi

Ketika Gibran Rakabuming terpilih menjadi Wali Kota Solo, ia bersama Pemkot Solo langsung melakukan gebrakan dengan revitalisasi pasar supaya terlihat lebih bersih dan nyaman untuk pengunjung, salah satunya yaitu pasar Legi kemudian disusul pasar lain yang ada di Kota Budaya itu.

Pura Mangkunegaran

Photo :
  • VIVA/Fajar Sodiq/Solo

7. Revitalisasi Pura Mangkunegaran

Salah satu destinasi kelas atas di Kota Solo yakni Taman Pracima yang ada di kompleks Pura Mangkunegaran sudah selesai direvitalisasi menjadi lebih cantik. Taman yang dipenuhi berbagai bunga dan air mancur ini kembali dibuka pada 21 Januari 2023 lalu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya