Mahfud MD Temui Jokowi di Istana, Pertama Kali usai Jadi cawapres Ganjar

Mahfud MD di Istana Negara
Sumber :
  • VIVAnews / Agus Rahmat

JakartaMenteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD menghadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan Jakarta pada Selasa, 24 Oktober 2023.

“Bertemu Presiden. Menteri biasa rutin. Ya banyak hal lah,” kata Mahfud di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta.

Mahfud MD

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Diketahui, Mahfud telah mendaftarkan diri sebagai calon Wakil Presiden RI mendampingi Ganjar Pranowo untuk Pemilu Presiden 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada Kamis, 19 Oktober 2023.

Adapun, pasangan Ganjar dan Mahfud didukung oleh PDI Perjuangan, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Hanura, dan Partai Perindo.

Saat mendaftar ke KPU, Mahfud telah mengirim surat kepada Presiden Jokowi untuk permohonan menjadi bakal calon wakil presiden dan permohonan izin cuti. Surat dikirim melalui Kementerian Sekretariat Negara, mengingat Presiden Jokowi sedang melakukan kunjungan kenegaraan ke Republik Rakyat Tiongkok (RRT) dan Arab Saudi.

Akhirnya, Presiden Jokowi mengizinkan Mahfud untuk ikut maju sebagai bakal calon wakil presiden mendampingi Ganjar Pranowo pada Pemilu Presiden 2024 mendatang, termasuk izin cuti saat mendaftarkan diri ke KPU RI.

Sebelumnya diberitakan, Mahfud MD, mengaku sejak dideklarasikan sebagai Bakal Cawapres Ganjar Pranowo sampai dengan saat ini, dirinya belum menghadap Presiden Jokowi. Mahfud mengatakan dia belum sempat menghadap Presiden Jokowi karena masih menunggu jadwal dari orang nomor satu di Republik Indonesia tersebut.

Ramai Gaji Seluruh Pekerja Dipotong 3 Persen untuk Tapera, Apa Manfaatnya?

Ganjar Pranowo-Mahfud MD Daftar Capres-Cawapres di KPU

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Mahfud mengatakan, dirinya diberi informasi mengenai penunjukkannya sebagai Cawapres Ganjar pada tanggal 17 Oktober 2023. Namun saat itu Presiden Jokowi sedang melakukan kunjungan kerja ke luar negeri.

Sufmi Dasco, Rosan Roeslani hingga Wiranto Didapuk Jadi Dewan Penasehat GP Ansor 2024-2029

"Ketika saya diberitahu bahwa saya diminta menjadi Cawapres pada tanggal 17 Oktober sore, saat itu Pak Jokowi sedang di Beijing. Jadi ketika deklarasi pada 18 Oktober saya belum bisa bertemu dengan Pak Jokowi," kata Mahfud dalam pesan singkatnya kepada VIVA, Senin malam 23 Oktober 2023.

Bobby Nasution Kemasi Barang di Rumah Dinas Walkot Medan, Ancang-ancang Pilgub Sumut
Pimpinan MPR RI Bamsoet, Syarifudin Hasan dan Ahmad Basarah Ketemu JK

Usai Sowan ke SBY, Pimpinan MPR Bakal Temui Megawati, Jokowi dan Prabowo

Silaturahmi menemui Presiden Jokowi akan dilakukan pimpinan MPR pada 5 Juni 2024.

img_title
VIVA.co.id
28 Mei 2024