Hari Lebaran Kedua, Prabowo dan Didit Kunjungi Jokowi Lagi di Istana

Dok. Istimewa
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rahmat Fatahillah Ilham

Jakarta - Calon presiden terpilih 2024, Prabowo Subianto mengunjungi Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara pada hari kedua lebaran, Kamis, 11 April 2024.

Anies Tak Mau Berandai-andai Jadi Menteri Prabowo: Emangnya Ditawarin

Dari video yang diterima, terlihat Prabowo memakai baju koko berwarna putih dan celana panjang hitam lengkap dengan peci. Di belakangnya, Didit Hediprasetyo juga memakai kemeja putih dan celana hitam. 

Dok. Istimewa

Photo :
  • VIVA.co.id/Rahmat Fatahillah Ilham
PKS soal Pertemuan dengan Prabowo: Sudah Dialog Tinggal Diatur Jadwal

Setibanya, Prabowo dan Didit langsung disambut oleh Presiden Jokowi. Mereka tampak bersalaman dan langsung menuju ke dalam istana. 

Setelah itu, ketiganya tampak selesai melakukan pertemuan. Tampak Iriana Jokowi, didampingi oleh Kaesang Pangarep serta Erina Gundono. 

Hasto Sebut Banyak Pengurus PDIP Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Pada momen itu, Jokowi tengah berbincang dengan Prabowo. Sementara, Erina melakukan foto selfie dengan Didit dan Kaesang.

Kendati demikian, belum diketahui pembahasan apa yang diperbincangkan oleh Prabowo dengan Presiden Jokowi. 

Hal tersebut juga sekaligus membantah isu hubungan Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto renggang.

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi, mengatakan hubungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto baik-baik saja.

Hal itu dia sampaikan saat menghadiri open house Jokowi di Istana Negara, pada Rabu, 10 April 2024.

"Saya nggak tahu. Mungkin (ada pembicaraan). Tapi kan kita nggak tahu. Pokoknya nggak ada itu (isu renggang) nggak solid. Bohong," kata Budi.

Dalam kesempatan yang sama, Budi Arie yang juga Ketua Umum Projo mengatakan, dirinya sempat bertemu dengan Prabowo Subianto.

Prabowo sudah hadir lebih dulu menemui Jokowi di Istana Negara usai salat Idul Fitri.

"Tadi waktu saya masuk udah ada Pak Prabowo. Pak Prabowo bersama mas Didiet dan Mayor Teddy," kata dia pada wartawan.

Lebih lanjut, Budi Arie mengatakan pertemuan Prabowo dan Jokowi di momen Lebaran berlangsung cukup lama, sekitar 1 jam dari pukul 07.00-08.00 WIB.

Menurutnya, momen Idul Fitri yang penting adalah silaturahmi dan bermaaf-maafan. 

"Masa saya lagi Lebaran nanya-nanya 'Bapak ngomong apa'. Yang penting minal aidin walfaizin dulu," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya