Tim Khusus Demokrat untuk Nazaruddin

Bendahara Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin
Sumber :
  • ANTARA/Andika Wahyu

VIVAnews - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Saan Mustofa membantah ada istilah tim penjemput M Nazaruddin ke Singapura. Namun Saan mengakui, memang ada tim khusus yang senantiasa berkomunikasi dengan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat itu.

Tim khusus yang senantiasa berkomunikasi dengan Nazaruddin ini bukan hanya untuk mengetahui keberadaannya. "Tetapi juga perkembangan kesehatannya bagaimana," kata Saan. "Juga tim ini agar bisa katakanlah mendorong jika suatu saat KPK memanggil Nazar, Nazar bisa memenuhi panggilan itu."

Namun Saan tak membuka siapa orang dari Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat yang berhubungan Nazaruddin yang terakhir berada di Singapura itu. "Tentu yang selama ini bisa berhubungan baik dengan dia. Ini bukan untuk menjemput, tapi untuk berkomunikasi," katanya.

Tim untuk berkomunikasi ini, kata Saan, bisa saja nanti berangkat menjemput Nazaruddin. "Lagi lihat perkembangan dulu," katanya.

Nazaruddin dipecat sebagai Bendahara Umum Demokrat setelah disebut dalam sejumlah kasus penyuapan. Tak sampai sehari setelah dipecat, Nazaruddin berangkat ke Singapura. Keesokan harinya, Komisi Pemberantasan Korupsi mengirim surat pencegahan ke luar negeri atas Nazaruddin ke Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

Terpopuler: Adu Laris Fortuner vs Pajero Sport, Shin Tae-yong Mudah Beli Palisade
Serial Secret Ingredient

Main Series Bareng Nicholas Saputra, Lee Sang Heon Jadi Bisa Masak Orek Tempe

Sebagai infomasi, Nicholas Saputra berperan sebagai Chef Arif yang berada dalam pusaran konflik antara Ha-Joon (Sang Heon Lee) dan Maya (Julia Barretto).

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024