Anies Senang Banyak Hal yang Ditiru Paslon Lain

Calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan
Sumber :
  • VIVA.co.id/Irwandi

VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan, merasa senang karena program yang telah menjadi brand AniesSandi serta caranya berkampanye ditiru pasangan calon lain. Di hadapan Paguyuban Al Khoiriyah, Anies menilai itu tandanya banyak hal positif dari kampanye Anies-Sandi.

Ogah Usung Anies di Pilgub Jakarta, Gerindra: Kita Punya Jagoan Lebih Muda dan Fresh

Anies menyampaikan hal itu sebagai jawaban keluhan salah seorang anggota Paguyuban Al Khoiriyah yang risih dengan cara paslon lawan dalam berkampanye.

"Semua yang diperkenalkan pak Anies ditiru, dari program sampai peci pun ditiru pak," ungkap warga itu dengan kepada Anies di Restoran Raden Bahari, Mampang, Jakarta Selatan, Minggu 26 Maret 2017.

Gerindra Siapkan Kader Internal yang Potensial Menang di Pilkada Jakarta

Bagi Anies, apa yang dilakukan paslon lain itu berarti program serta cara kampanyenya diakui sebagai hal positif.

"Sebenarnya jika sesuatu ditiru, berarti programnya kan diakui baik. Enggak mungkin kan yang jelek terus ditiru? Enggak mungkin. Justru ditiru karena programnya bagus dan dianggap bermanfaat bagi warga," jelas mantan Mendikbud itu.

KPU DKI Sudah Antisipasi Banjir saat Proses Pemungutan Suara Pilgub 2024

Inisiator Indonesia Mengajar itu mengatakan, visinya bersama Sandiaga Uno dengan membawa dua nilai utama untuk memimpin Jakarta yaitu pengalaman dan pembaruan. Ia pun merasa sama sekali tak khawatir jika ide-idenya ditiru pesaingnya.

"Misalkan kemarin, pakai peci ditiru, ya Alhamdulillah, dan yang kami tawarkan dua, yaitu pengalaman dan pembaruan," jelasnya.

Anies Baswedan usai shalat jumat di Masjid Kubah Emas, Depok

Sinyal Anies Maju Pilkada DKI 2024, PKS: Kalau Memang Cocok, Why Not?

Anies Baswedan digadang-gadang bakal maju kembali pada Pilkada DKI Jakarta tahun 2024. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kembali buka suara soal pengusungannya kepada Anies

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024