Partai Pendukung Merapat di Istana, PAN: Tak Terima Undangan

Yandri Susanto.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Moh. Nadlir.

VIVA.co.id – Sekretaris Fraksi PAN, Yandri Susanto mengaku tak mengetahui adanya konsolidasi partai pendukung pemerintah di Istana Presiden, Senin siang, 24 Juli 2017. Selain partainya, perwakilan PKB ternyata juga tak ikut hadir.

Silaturahmi ke Jawa Timur, Zulkifli Hasan Dapat Gelar Kiai

"Kalau ke aku tidak tahu ya. Enggak tahu saya. Memang ada pertemuan? Belum tahu," kata Yandri saat dihubungi.

Ia mengatakan, PAN tak menerima undangan dari istana soal pertemuan dengan partai-partai koalisi pendukung pemerintah, baik melalui pesan singkat atau media lainnya.

Pertama Kali, PAN Gelar Musyawarah di Ponpes NU

"Saya enggak terima undangan kok. SMS enggak ada, apa enggak ada. Enggak tahu saya, enggak tahu," kata Yandri.

Sebelumnya, sejumlah perwakilan anggota DPR dari fraksi pendukung pemerintah menemui Presiden Jokowi. Di antaranya ada Ketua Fraksi Golkar Robert Kardinal, Ketua Fraksi PPP Reni Marlinawati, Wakil Ketua Fraksi Nasdem Johnny Plate, Melchias Mekeng dari Golkar, Agus Gumiwang dari Golkar, Amir Uskara dari PPP, dan I Gusti Agung Rai Wirajaya dari PDIP. (mus)

Muhaimin Ungkap Isyarat Jokowi jika Ingin Reshuffle Kabinet
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (tengah)

Jelang Tahun Baru, Zulkifli Hasan Pilih Keliling Sumatera Barat

Sejak tiba di Padang pada 29 Desember 2021, Zulkifli Hasan langsung tancap gas untuk bertemu kader-kadernya di Sumbar.

img_title
VIVA.co.id
30 Desember 2021