Logo BBC

Giant Tutup Gerai, Kurang Siasat atau Daya Beli Warga Berubah?

Beragam diskon diberikan kepada pembeli di enam gerai Giant yang akan segera ditutup di Jakarta. - BBC INDONESIA
Beragam diskon diberikan kepada pembeli di enam gerai Giant yang akan segera ditutup di Jakarta. - BBC INDONESIA
Sumber :
  • bbc

BBC News Indonesia telah berupaya mengkonfirmasi beragam hal ini kepada External Communication Manager Hero Supermarket (Tbk), Fia Arwinta, tapi sejauh ini belum mendapat jawaban.

Dalam keterangan tertulis sebelumnya, orang nomor satu perusahaan itu, Hadrianus Wahyu Trikusumo, menyebut penutupan enam gerai Giant di Jakarta merupakan strategi untuk menstabilkan bisnis.

"Kami sedang melakukan transformasi bisnis dan itu akan berdampak pada beberapa toko kami," tulisnya, seperti dikutip media di Indonesia.

Siasat tepat

Secara umum, Hadrianus juga menyebut penyesuaian perusahaan terhadap perubahan pola belanja konsumen.

"Giant adalah brand yang kuat namun kami harus terus beradaptasi untuk bersaing secara efektif," ujarnya.

Bagaimanapun, penyesuaian strategi bisnis disebut vital untuk bertahan di industri ritel. Kegemilangan ritel makanan satu-dua dekade lalu dinilai tak menjamin keuntungan di era kekinian.