Airlangga Harap Kemenangan Joe Biden Bawa Stabilitas Geopolitik

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto.
Sumber :
  • Repro video.

VIVA – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, mengapresiasi pergelaran pemilihan umum (pemilu) yang telah usai di Amerika Serikat. Joe Biden berhasil menang mengalahkan Donald Trump.

Menteri Airlangga Hartarto Bilang Begini Soal Mobil yang Boleh Isi Pertalite

Sebagaimana diketahui, Joe Biden, yang diusung Partai Demokrat, diketahui memenangi suara sebanyak 75,4 juta. Sementara itu, Trump, yang diusung Partai Republik memenangi suara sebanyak 70,9 juta.

"Pertama kita apresiasi pemilu di AS dan apresiasi pemenang dalam hal ini Pak Joe Biden," kata ketua umum Partai Golongan Karya (Golkar) itu, Senin, 9 November 2020.

Duet Airlangga dan Doli Kurnia Dinilai Bawa Golkar Menang di Pilkada 2024

Dengan kemenangan Biden, Airlangga mengatakan bahwa yang penting bagi Indonesia adalah kepastian dan stabilitas politik maupun geopolitik di kawasan Indo Pasifik. Terutama wilayah antara China dan AS.

"Geopolitik di wilayah ini, China, Amerika menjadi penting, sehingga tentu kami berharap bahwa negara kita ini memerlukan ketenangan dan kepastian," ucap dia.

Menko PMK Usul Korban Judi Online Jadi Penerima Bansos, Airlangga: Judol Tidak Dapat Fasilitas

Baca juga: Kalah Pilpres, Donald Trump Akan Diceraikan Melania?

Bagi Airlangga, ketenangan dan kepastian tersebut bisa terjadi jika geopolitik aman. Makanya, dia berharap kepemimpinan baru di AS bisa menciptakan kondisi tersebut, tidak seperti pemerintahan di bawah Trump.

"Ketenangan dan kepastian itu baru ada kalau geopolitik aman, dan kita berharap kepemimpinan baru di AS membawa ketenangan di Indo Pasifik," tutur Airlangga.

Keamanan regional, menurut dia, juga bisa memberikan implikasi lanjutan terhadap ekonomi. Salah satunya adalah dengan semakin baiknya pertumbuhan ekonomi negara-negara di dalamnya, sehingga masyarakatnya sejahtera.

"Kalau Indo Pasifik aman maka pertumbuhan ekonomi bisa kita jaga dan ada optimisme, bukan hanya optimisme nasional tapi juga optimisme regional," ungkap dia. (art)

Wakil Ketua Koordinator Bidang Pemenangan Pemiu DPP Golkar Ahmad Doli Kurnia

Golkar Meroket di Pileg 2024, Airlangga hingga Ahmad Doli Dinilai Punya Peran Penting

Di Pileg 2024, Golkar moncer karena berhasil mengamankan 18 persen kursi DPR atau 102 kursi.

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2024