Restrukturisasi Jiwasraya Resmi Dimulai, 4 Produk Baru Ditawarkan

PT Asuransi Jiwasraya (Persero)
Sumber :
  • vivanews/Andry Daud

VIVA – PT Asuransi Jiwasraya mengumumkan secara resmi mulainya program restrukturisasi polis yang dilakukan kepada seluruh nasabahnya.

Panglima TNI Ungkap Kisah Dramatis Pengiriman Bantuan ke Gaza: Putus Asa, Mau Pulang hingga Berdoa

Ketua Tim Koordinasi Percepatan Restrukturisasi Jiwasraya Hexana Tri Sasongko mengungkapkan, tujuan utama dari program restrukturisasi Jiwasraya adalah penyelamatan polis dengan menjaga keberlangsungan manfaat polis.

"Izinkan saya mengumumkan secara resmi pelaksanaan program restrukturisasi Jiwasraya pada hari ini, Jumat, 11 Desember 2020," ujar  dalam konferensi pers secara daring di Jakarta.

Menkumham Yasonna Respons Wacana Dwi Kewarganegaraan Indonesia

Baca juga: Stabilkan Harga, Pemerintah Diminta Jaga Pasokan Ayam

Hexana yang juga Direktur Utama Jiwasraya menegaskan, pelaksanaan program restrukturisasi Jiwasraya ini dilakukan sesuai dengan landasan hukum yang berlaku, yakni UU No.40 tahun 2014 tentang Perasuransian, dan Peraturan OJK no 71 tahun 2016 tentang Kesehatan Keuangan Perusahaan Asuransi dan Perusahaan Reasuransi.

Menkominfo Ibaratkan Judi Online dan Pinjol Layaknya Adik-Kakak

Sementara itu, Ketua Tim Solusi Jangka Menengah Jiwasraya, Angger P Yuwono, mengatakan tim percepatan restrukturisasi Jiwasraya telah menyiapkan empat produk asuransi baru yang akan ditawarkan dalam waktu dekat.

"Pemegang polis yang telah menyetujui penawaran program restrukturisasi, polis produk lama akan diganti dengan polis produk baru," ujarnya.

Dia menjabarkan, produk pertama yang ditawarkan adalah JS Tata Masa Depan (JS TAMPAN). Diperuntukkan untuk pemegang polis perorangan atau ritel dengan pembayaran premi berkala.

Produk kedua, lanjut dia, yakni JS Manfaat Bertahap (JS Mantap), diperuntukkan bagi pemegang polis perorangan atau ritel dengan pembayaran premi sekaligus. 

Ketiga, program JS Manfaat Bertahap Plus (JS Mantap Plus), diperuntukkan bagi pemegang polis bancassurance termasuk JS Saving Plan. Kemudian, produk keempat, yakni Program Hari Tua atau JS PHT, bagi pemegang polis asuransi jiwa kumpulan atau korporasi.

"Seluruh polis-polis produk baru hasil restrukturisasi ini nantinya akan dipindahkan atau ditransfer ke IFG Life (Indonesia Financial Group Life)," kata Angger.

Ia menyampaikan IFG Life ditargetkan akan beroperasi pada awal tahun 2021 mendatang. Para pemegang polis Asuransi Jiwasraya diminta melakukan registrasi data mulai Senin pekan depan. (Ant/ase)

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto

Melihat Peluang Warga Sipil Ikut Misi Perdamaian ke Gaza yang Diungkap Panglima TNI

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengatakan, masyarakat sipil berpeluang bergabung dengan pasukan perdamaian untuk membantu warga Palestina di Gaza.

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2024