Facebook Akuisisi Oculus Senilai US$2 Miliar

Oculus Rift
Sumber :
  • Forbes
VIVAnews
- Facebook ternyata tidak hanya tertarik membeli operator 
mobile messaging
, jejaring sosial ini juga memiliki minat pada
games
.


Dilansir
Forbes
, Rabu 26 Maret 2014, pada Selasa malam waktu setempat, Facebook mengumumkan telah membeli Oculus, perusahaan teknologi realitas virtual senilai US$2 miliar.


Kesepakatan tersebut termasuk US$400 juta secara tunai dan US$23,1 juta dalam bentuk saham Facebook. Jejaring sosial milik Mark Zuckerberg itu juga akan menambahkan US$300 juta jika Oculus mencapai target.


Padahal, baru-baru ini, Facebook juga telah membeli WhatsApp seharga US$19 miliar.
Chief Executive Officer
(CEO) Facebook, Mark Zuckerberg, tampaknya ingin menunjukkan pada dunia bahwa ia tidak takut menggunakan harga saham perusahaannya untuk mendapatkan keuntungan. Seperti diketahui, harga saham Facebook naik lebih dari 150 persen sepanjang tahun lalu.


"Mobile adalah
platform
yang berkembang saat ini, dan kami bersiap untuk perubahan
platform
di masa mendatang," ujarnya.


Menurut Mark, Oculus memiliki kesempatan untuk membuat
platform
sosial terbaik yang pernah ada dan bisa mengubah cara bekerjanya, seperti dalam permainan dan komunikasi.


Oculus membuat Oculus Rift, sebuah
headset virtual reality
untuk para
gamers
dan memiliki potensi yang besar untuk berkembang. Oculus Rift dapat dipesan seharga US$350 per set. Namun, tidak jelas bagaimana Zuckerberg melihat keterkaitan antara media sosial dengan perusahaan
virtual reality
.


Mark menuturkan, Oculus bisa berubah menjadi sebuah platform alat komunikasi baru. Dia ingin mengembangkan
headset realitas virtual
di bidang lain, selain
games
Pengakuan Mantan Pendeta Ortodoks Masuk Islam: Aku Seorang Pendosa
.
Viral! Aksi Bule Berbikini Mandi Pertamax di Bali, Sandiaga Uno: Kita Deportasi

"Bayangkan, Anda dapat belajar di kelas dengan guru di seluruh dunia atau berkonsultasi dengan dokter
Komnas HAM Surati Polda Jawa Barat Setelah Kasus Vina Cirebon Mencuat
face-to-face hanya dengan mengenakan kacamata dan duduk di rumah Anda," imbuhnya. (art)
Ashanty dan Anang

Rajin Bikin Konten Makan dengan Anang, Ashanty Khawatir Soal Berat Badan?

Dalam kesempatan itu, Ashanty juga mengungkap rasa syukur lantaran konten kuliner yang ia buat dengan Anang banyak yang menonton.

img_title
VIVA.co.id
22 Mei 2024