Timnas Indonesia akan Main Bertahan Hadapi Thailand

Pemain Timnas Indonesia U-22.
Sumber :
  • Instagram.com/pssi_fai

VIVA.co.id – Tim nasional Indonesia U-22 akan menghadapi lawan berat di laga perdana ajang SEA Games 2017. Timnas akan bentrok dengan Thailand pada 15 Agustus 2017 mendatang.

Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan Semanggi

Asisten pelatih Timnas U-22, Bima Sakti Tukiman, mengaku jika pasukan Garuda Muda akan menerapkan permainan bertahan dan memanfaatkan serangan balik cepat.

Hal ini terlihat dari dua pemusatan latihan terakhir yang dilakukan oleh Timnas. Mereka dominan berlatih melakukan simulasi serangan balik cepat setelah sepak pojok.

5 Fakta Marselino Ferdinan, Pemain Timnas yang Lagi Viral

"Karena kita akan menggunakan pemain-pemain cepat yang kita miliki. Kita tahu Thailand punya pemain yang bagus dari lini serang hingga dalam bertahan," kata Bima Sakti ketika ditemui di Sekolah Pelita Harapan, Jumat 11 Agustus 2017.

"Organisasi mereka sangat bagus sehingga kita akan memanfaatkan serangan balik cepat. Semoga bisa memanfaatkan kelemahan mereka," lanjut dia.

5 Fakta Iwan Bule Trending di Twitter Karena Unggahan Situs PSSI

Terakhir kali Indonesia menghadapi Tim Gajah Putih di ajang Kualifikasi Piala Asia 2018, Juli 2017 lalu. Kedua tim bermain imbang 0-0. (one)

Marselino Ferdinand saat mendapatkan hadiah mobil

Dinilai Egois, Gaji Marselino Ferdinand Bisa Beli 14 Unit Avanza

Marselino Ferdinand sedang menjadi sorotan publik, lantaran pemain Timnas Indonesia U-23 itu dinilai egois setelah merah putih dikalahkan Irak, pada laga semi final AFC..

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024