Florentino Perez Sebut PSG Klub yang Dimiliki Sebuah Negara

Presiden Real Madrid, Florentino Perez
Sumber :
  • instagram

VIVA – Presiden Real Madrid, Florentino Perez, tampaknya masih sakit hati dengan Paris Saint-Germain yang enggan melepas Kylian Mbappe, pada bursa transfer musim panas kemarin. Bahkan, Perez kini menyebut PSG sebagai klub yang dimiliki oleh sebuah negara.

Real Madrid memang sudah sangat ingin untuk mendatangkan Mbappe sejak dua musim lalu. Kesempatan itu nyaris terbuka pada musim panas lalu.

Bomber Paris Saint-Germain Kylian Mbappe

Photo :
  • Twitter/@PSG_English

Los Galaticos pun telah siap mengeluarkan dana fantastis untuk membawa keluar Mbappe dari Parc des Princes. Sayangnya, tawaran tersebut ditolak mentah-mentah oleh PSG.

Komentar Terbaru Perez soal PSG

"Kami mencoba untuk membawa pemain terbaik, kami juga menjamin bahwa dia akan bermain di tim utama. Tapi, jika kami memberikan mereka (PSG) 200 juta euro pun, mereka tidak akan menjualnya," kata Perez, seperti dikutip Football Italia, Kamis 18 November 2021.

"Kami memang bisa mendapatkannya secara gratis dan situasi itu jauh lebih baik. Namun, saat ini memang ada klub yang dimiliki oleh sebuah negara karena tidak mau menjual pemainnya sama sekali," ucapnya.

Real Madrid Vs Barcelona Seperti Final LaLiga

Mbappe sendiri dilaporkan sudah tidak betah berada di PSG, apalagi setelah kedatangan Lionel Messi. Pemain internasional Prancis itu dikabarkan juga ingin mencari tantangan baru dalam kariernya.

Pemain Borussia Dortmund rayakan gol Niclas Fuellkrug

Hasil Liga Champions: Borussia Dortmund Menang Tipis Lawan PSG

Borussia Dortmund meraih kemenangan tipis 1-0 atas Paris Saint Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024