Tuduhan Serius untuk Kemenangan Argentina di Piala Dunia 2022

Argentina juara Piala Dunia 2022
Sumber :
  • AP Photo/Francisco Seco

VIVA Bola – Kemenangan Timnas Argentina di Piala Dunia 2022 agaknya tak memberikan kesan positif di mata pundit sepakbola asal Meksiko, Alvaro Morales. Dia menilai banyak kecurangan dalam perjalanan La Albiceleste menjadi juara dunia.

Timnas Indonesia Gagal ke Olimpiade Paris 2024, AFC: Akhir yang Memilukan

Lionel Messi akhirnya berhasil menempatkan dirinya di puncak dunia setelah membawa Argentina menjuarai Piala Dunia 2022. Tim Tango berhasil mengalahkan Timnas Prancis pada laga sengit yang dihelat di Lusail Stadium, Minggu 18 Desember 2022.

Pada duel tersebut, Argentina unggul dua gol lebih dulu lewat penalti Messi dan Angel Di Maria. Les Bleus kemudian menyamakan skor juga lewat penalti Kylian Mbappe dan tembakan kerasnya hanya dalam tempo satu menit.

Profil Ilaix Moriba, Mantan Setim Messi di Barcelona Bisa Bahayakan Timnas Indonesia

Penggawa Paris Saint-Germain itu sempat membawa Argentina kembali unggul di babak perpanjangan waktu. Kemudian, Mbappe kembali membuat kedudukan seimbang berkat penalti keduanya yang sekaligus memaksakan pemenang ditentukan lewat adu penalti.

Lionel Messi antar Timnas Argentina juara Piala Dunia 2022

Photo :
  • AP Photo/Martin Meissner
Trofi Bola Emas Maradona di Piala Dunia FIFA 1986 Meksiko Akan Dilelang

Beruntung bagi Argentina, dua penendang Prancis, yakni Kingsley Coman dan Aurelien Tchouameni, gagal menunaikan tugasnya. Sedangkan, seluruh eksekutor Tim Tango sukses membobol gawang Prancis sehingga mereka dinobatkan sebagai pemenang setelah unggul 4-2.

Ini menjadi gelar ketiga Argentina di Piala Dunia. Dan menurut Morales, kemenangan La Albiceleste di turnamen empat tahunan itu selalu diselimuti dengan kecurangan.

Tak hanya di edisi 2022, dia juga menyinggung Piala Dunia 1878 dan 1986.

"Argentina memenangkan tiga Piala Dunia dengan memalukan dan dipenuhi skandal. Seperti pada 1978 di mana kiper Argentina bermain untuk Peru dan intervensi pemerintah," ujar Morales dikutip Marca.

"Pada 1986, mereka curang dengan Diego Maradona mencetak gol dengan tangannya," tambahnya.

Khusus pada Piala Dunia 2022, Morales menyoroti betapa mudahnya Argentina mendapatkan hadiah penalti dari wasit.

"Messi memenangkan gelar juara dunia pertama dan satu-satunya, yang mana ini menjadi kegagalan dalam kariernya karena Pele tertawa atas itu dengan tiga gelar Piala Dunia," kata Morales.

"Saya mengucapkan selamat pada wasit karena telah memberikan penalti pada Argentina yang mana seharusnya tak terjadi, terutama di partai final sehingga menjadi sangat buruk," ungkap dia.

"Dan VAR? Di mana kartu merah untuk Marcos Acuna dan 'Dibu' Martinez yang menendang bola dalam adu penalti? Di mana gol Messi yang dianulir karena invasi lapangan? Mereka memang ingin melihat Messi jadi juara."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya