Kata Cristiano Ronaldo Usai Sumbang Trofi Perdana untuk Al Nassr

Cristiano Ronaldo juara Arab Club Champions Cup di Al Nassr
Sumber :
  • AP Photo/Samah Zidan

ARAB SAUDI – Cristiano Ronaldo akhirnya meraih trofi perdana bersama Al Nassr. Mantan pemain Manchester United ini membawa Al Nassr juara Arab Club Champions Cup 2023, turnamen yang diikuti klub dari negara-negara jazirah Arab.

Pesan Menag di Hari Kenaikan Isa Almasih: Melayani Sesama dan Merajut Kebersamaan!

Laga sengit dilalui Al Nassr dalam laga final melawan Al Hilal di King Fahd Sport City Stadium, Taif, Sabtu 12 Agustus 2023. Sempat tertinggal dan bermain dengan 10 orang, Al Nassr akhirnya menang 2-1. Ada juga pemain cadangan yang terkena kartu merah.

Al Hilal unggul lebih dulu di menit 51 melalui gol Michael. Ronaldo menyumbangkan brace di menit 74 dan di babak tambahan tepatnya di menit 98.

437 Petugas Haji Indonesia Berangkat ke Tanah Suci, Ini Pesan Kemenag

Cristiano Ronaldo juara Arab Club Champions Cup di Al Nassr

Photo :
  • Instagram @cristiano

Dua kartu merah diterima Al Nassr. Abdulelah Al Amri menerima kartu merah di menit 71. Lalu, ada pemain cadangan yang diusir wasit yakni Nawaf Boushal (78').

Deretan Penyakit Ini Rentan Dialami Jemaah Haji dan Umrah, Wajib Vaksin Sebelum ke Tanah Suci!

Kemenangan ini disambut suka cita oleh Ronaldo. Selain trofi perdana Ronaldo, ini juga gelar Arab Club Champions Cup pertama buat Al Nassr.

“Sangat bangga membantu tim memenangkan trofi penting ini untuk pertama kalinya!" ungkap Ronaldo di Instagram.

"Terima kasih kepada semua orang di klub yang terlibat dalam pencapaian luar biasa ini dan kepada keluarga serta teman-teman saya yang selalu berada di sisi saya! Dukungan luar biasa dari para penggemar kami! Ini juga milik Anda," ucap pemain internasional Portugal ini.

Di musim perdananya bersama Al Nassr, Ronaldo gagal menyumbangkan satu pun gelar. Gelar Arab Club Champions Cup menjadi pembuktian bagi Ronaldo. Terlebih, pemain 38 tahun ini juga keluar sebagai top skor dengan catatan enam gol.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya