Cuma Sisa Satu Tiket ke Babak 16 Besar Piala Dunia U-17

Jepang U-17 vs Senegal U-17
Sumber :
  • Doc. LOC WCU17/SBN

Jakarta – Fase grup Piala Dunia U-17 2023 akan berakhir pada hari ini. Cuma tersisa satu tiket lagi untuk melangkah ke babak 16 besar. Sedangkan 15 lainnya sudah direbut.

Dari Grup A, Maroko U-17 dan Ekuador U-17 akan melaju ke babak 16 besar Piala Dunia U-17. Maroko menjadi juara grup dengan enam poin, sedangkan Ekuador di urutan kedua dengan lima poin.

Tiga tim dari Grup B melangkah ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023. Spanyol U-17 yang menjadi pemuncak klasemen dengan tujuh poin. Mereka unggul satu angka dari Mali U-17 di urutan kedua.

Mali U-17 vs Kanada U-17

Photo :
  • Doc. LOC WCU17/NFL

Uzbekistan U-17 juga berhak atas satu tiket ke babak 16 besar. Memiliki empat poin, mereka melaju dengan status peringkat ketiga terbaik.

Dari Grup C juga ada tiga tim yang ke babak 16 besar. Inggris U-17 memiliki enam poin dengan selisih gol surplus 10 sebagai pemuncak klasemen.

Di urutan kedua ada Brasil U-17 yang punya poin sama dan selisih golnya surplus sembilan. Iran U-17 yang punya enam poin dengan surplus gol lima melaju berkat klasemen peringkat ketiga terbaik.

Ribuan Aparat Keamanan Diturunkan di Final Liga 1 Madura United Vs Persib Bandung

Iran U-17

Photo :
  • Doc. LOC WCU17/SBN

Tiga tim dari Grup D juga berhak ke babak 16 besar. Argentina U-17 dengan enam poin dan selisih gol surplus lima sebagai pemuncak klasemen, diikuti Senegal U-17 dengan poin sama, tapi surplus dua gol.

6 Gol Tercipta, Borneo FC Taklukkan Bali United

Jepang U-17 di peringkat ketiga juga memiliki enam poin. Mereka mencatatkan selisih gol surplus satu. Itu cukup membuat mereka lolos dari klasemen peringkat ketiga terbaik.

Grup E Piala Dunia U-17 2023 baru memastikan dua wakil di babak 16 besar, yakni Prancis U-17 dan Amerika Serikat U-17. Untuk peringkat di klasemen juga belum pasti, karena mereka masih akan bertemu hari ini.

Atlet Berkuda Nusrtdinov Zayan Fatih Rebut 3 Medali di Malaysia

Untuk posisi dua besar, mereka sudah tak mungkin lagi digeser. Sama-sama memiliki enam poin, sementara dua pesaingnya, Korea Selatan U-17 dan Burkina Faso U-17 masih nol.

Situasi serupa juga terjadi di Grup F. Jerman U-17 dan Venezuela U-17 sudah dipastikan lolos ke babak gugur. Karena perolehan poin sudah aman untuk itu.

Jerman U-17 ada di puncak klasemen dengan enam poin. Meksiko U-17 dan Selandia Baru U-17 yang ada di urutan ketiga dan keempat tak mungkin lagi mengejar.

Sementara Venezuela U-17 sudah memiliki empat poin. Andai mereka pun kalah dari Jerman U-17, kemungkinan Meksiko U-17 yang bisa mengejar. Itu pun masih bergantung selisih gol.

Sekarang Venezuela U-17 surplus tiga gol, dan Meksiko U-17 yang punya satu poin minus dua gol. Jika pun nanti, Venezuela U-17 disalip dalam urusan selisih gol oleh Meksiko U-17, posisi di klasemen ketiga terbaik mereka akan dapatkan.

Dengan memiliki empat poin, mereka sudah tak mungkin lagi dikejar peringkat ketiga dari Grup A (Indonesia U-17) dan Grup E (Korea Selatan U-17 atau Burkina Faso U-17).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya