Schalke Manfaatkan Jatuhnya Mental Inter

Para pemain Schalke bergembira usai mencetak gol ke gawang Benfica
Sumber :
  • yahoosport

VIVAnews - Liga Champion Eropa kini sudah mencapai babak perempat final. Sebanyak delapan tim akan adu strategi dalam dua pertandingan yang sarat gengsi ini.

Juara bertahan Inter Milan akan melawan wakil Jerman, Schalke 04, yang tampil mengejutkan hingga sampai di babak ini. Nerazzurri lolos dengan dramatis setelah menang gol tandang melawan klub Jerman lainnya, Bayern Munich. Sementara, Schalke yang tampil tanpa beban justru lolos dengan mulus dan hanya menderita satu kali kekalahan lawan Olympique Lyon.

Pelatih baru Schalke, Ralf Rangnick, berharap dapat memberikan kejutan saat bertandang ke markas Inter, San Siro, dini hari nanti, 6 April 2011. Rangnick ingin memanfaatkan moral pemain Inter pasca digebuk Milan 3-0.

"Setelah kalah dalam derby, Inter pasti akan sangat termotivasi dan berusaha untuk bangkit," sahut Rangnick yang ikut menonton derby Milano itu.

Pelatih kelahiran Jerman ini pun tetap optimis meski mengakui kekalahan itu dapat melecut Inter untuk tampil beringas pada pertandingan nanti."Kami berharap hasil seri dapat kita raih."

"Kami satu-satunya klub Jerman yang bertahan di babak ini, dan kami hanya ingin menikmatinya," ungkap sang pelatih seperti dikutip dari ESPN, Selasa 5 April 2011.

"Tentu saja kami tidak diunggulkan, tapi kami ingin memberikan yang terbaik dan berusaha lepas dari situasi serta memperoleh hasil yang baik."

Sementara itu, kembalinya Diego milito dari cedera sejak 6 Februari memberikan suntikan positif untuk Inter."Saya sedang dalam keadaan baik. Saya senang bisa kembali dan sangat bersemangat untuk membantu tim ini," lanjut Milito.

"Musim ini sangat berat untuk saya karena cedera, tapi saya siap melampiaskan kekesalan menjadi energi positif dan berkontribusi untuk tim. Kami sangat yakin maju ke babak berikutnya," tutur striker Argentina itu.

Adik Gabriel Milito itu mengakui kehebatan dan berbahayanya Schalke 04. Menurut Milito, sebuah tim tidak mungkin lolos ke babak ini jika tidak hebat. Namun, ia tetap percaya bahwa timnya akan menang dalam pertandingan yang akan sengit nanti. "Kami ingin bermain bagus dan menang," kata Milito.

Setengah Penjualan Suzuki Berasal dari Mobil Ini
Rizky Nazar dan Syifa Hadju

Tegaskan Hubungan dengan Syifa Hadju Baik-baik Saja, Rizky Nazar: Tidak Ada Orang Ketiga

Aktor Rizky Nazar akhirnya angkat bicara mengklarifikasi kabar miring tentang dirinya yang diduga telah berselingkuh. Diketahui, hubungan asmara Rizky dengan Syifa Hadju.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024