Napoli Imbangi The Citizens

Edinson Cavani merayakan gol
Sumber :
  • daylife.com

VIVAnews - Manchester City gagal meraih angka sempurna di Etihad Stadium, saat menjamu Napoli di laga perdana penyisihan Grup A Liga Champions Eropa. Kamis dini hari WIB, 15 September 2011, Napoli mampu mengimbangi tim besutan Roberto Mancini 1-1.

Tegaskan Hubungan dengan Syifa Hadju Baik-baik Saja, Rizky Nazar: Tidak Ada Orang Ketiga

Di babak pertama, serangan ManCity belum mampu menaklukkan barisan pertahanan Napoli. Padahal, tim tuan rumah tampil cukup menekan sejak awal laga, dan duet serangan Sergio Aguero dengan Edin Dzeko kerap membahayakan gawang Napoli.

Tercatat di menit 12, Aguero membangun serangan dengan melayangkan umpan pada Dzeko, yang sempat merepotkan para pemain belakang Napoli. Dzeko leluasa melepaskan tembakan, namun masih mengarah ke tiang jauh.

Setengah Penjualan Suzuki Berasal dari Mobil Ini

Duo penyerang Napoli, Edinson Cavani dan Ezequiel Lavezzi juga tak kalah tangguh. Serangan balik yang dimotori keduanya terbilang mengancam gawang ManCity, yang dikawal kiper tim nasional Inggris Joe Hart.

Namun, ketangguhan benteng pertahanan kedua tim, hanya menghasilkan skor imbang tanpa gol hingga akhir babak pertama. Empat kartu kuning dikeluarkan wasit, masing-masing dua untuk ManCity dan Napoli.

Doa Ibunda untuk Ernando Ari dan Indonesia U-23

Pelatih Napoli, Walter Mazzarri, menarik Lavezzi di babak kedua dan menggantinya dengan Blerim Dzemaili. Sementara itu, Mancini urung melakukan perubahan pada skuadnya.

Demi meraih angka sempurna di hadapan publiknya, Aguero dan kawan-kawan semakin gencar melakukan serangan. Namun tak disangka, Napoli justru lebih dulu berhasil menjebol gawang The Citizens.

Adalah Cavani yang membuka keunggulan Napoli 1-0 saat memasuki menit 69. Berkat assist Christian Maggio, striker asal Uruguay tersebut melesakkan tendangan keras yang melewati kaki Hart dan meluncur bebas ke gawang.

Namun hanya lima menit berselang, ManCity mampu menyamakan kedudukan. Aleksandar Kolarov dengan cerdik memanfaatkan tendangan bebas yang dieksekusinya. Tembakan full-back asal Serbia menembus pagar betis hingga menggetarkan gawang Napoli.

Ambisi ManCity mengamankan tiga angka di laga kandang harus tertunda. Hingga wasit meniupkan peluit panjang, kedudukan sama kuat 1-1 tidak berubah. Alhasil, Napoli berhak membawa pulang satu poin dari Etihad Stadium.

Susunan pemain:

Manchester City: Hart, Zabaleta, Kompany, Lescott, Kolarov, Yaya Toure, Barry, Silva, Nasri, Aguero, Dzeko. Subs: Pantilimon, Richards, Savic, Clichy, Kolo Toure, Johnson, Tevez.

Napoli: De Sanctis, Aronica, Campagnaro, Cannavaro, Maggio, Gargano, Inler, Zuniga, Hamsik, Cavani, Lavezzi. Subs: Rosati, Fideleff, Dossena, Fernandez, Santana, Dzemaili, Pandev.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya