VIDEO: Cetak Gol Terjauh Lewat Tandukan

Jone Samuelsen (tengah) mendapat ucapan selamat dari rekan-rekannya
Sumber :
  • yahoosport

VIVAnews - Jone Samuelsen mungkin tak sehebat Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo. Namun pekan ini, ia pantas menjadi pusat perhatian usai mencetak gol yang terbilang tidak lazim.

Pemain Norwegia ini mencetak gol lewat tandukan kepala saat klubnya Odd Grenland menekuk Tromso IL 3-1 di kandangnya, Skagerak Arena, Minggu 25 September 2011 waktu setempat.

Yang membuat tidak lazim, gol tandukan Samuelsen ini dilakukan dari setengah lapangan, kesempatan yang mungkin tak didapat David Beckham atau Xabi Alonso sekalipun.

Terpopuler: Viral Mobil Pikap Pelat Cantik, Gaji UMR Bisa Punya Pajero Sport

Gol ini tercipta saat Tromso berusaha mengejar ketertinggalan 2-1. Berambisi menyamakan kedudukan, kiper Tromso maju ke kotak penalti Grenland saat momen sepak pojok. Namun keputusan itu justru berbuah petaka. Saat bola usai sepak pojok dikuasai pemain bertahan Grenland dan sadar kiper lawan berada di wilayahnya, sang bek langsung mengirim bola ke depan.

Meski bola sempat disapu lewat tandukan seorang bek Tromso, namun bola mengarah ke Samuelsen yang tanpa ampun kembali menanduk bola ke gawang Tromso. Dan bola akhirnya menjebol gawang Tromso dan membuat Grenland unggul 3-1.

Klik di sini untuk melihat gol tandukan tak lazim Jone Samuelsen

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Bandara Soetta, STY: Terimakasih Atas Dukungannya

(eh)

Mobil dinas Brimob Polda Papua tampak terlihat saat dibawa kabur

Gak Ada Takutnya, Maling Curi Mobil Dinas Brimob Polda Papua saat Parkir di Bandara Sentani

Pencurian mobil dinas Brimob saat personel Satbrimob Polda Papua hendak menjemput anggota Satgas Damai Cartenz di Bandara Sentani, Jayapura.

img_title
VIVA.co.id
11 Mei 2024