Chelsea Tak Boleh Kalah Lagi

Manajer Chelsea, Andrea Villas-Boas, saat melawan Manchester United
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble

VIVAnews - Pekan ini menjadi pekan yang berat bagi Chelsea. Setelah menjamu Liverpool di ajang Liga Inggris, The Blues harus bertandang ke markas Bayer Leverkusen pada laga kelima Liga Champions Grup E, Kamis, 24 November 2011.

Persiapan Chelsea sempat terganggu setelah akhir pekan lalu kalah 1-2 dari Liverpool di kandang sendiri, Stamford Bridge. Tentu saja, ini akan menjadi duri saat melawat ke Jerman.

Posisi Chelsea sendiri sementara ini belum aman. Meski menjadi pemimpin Grup E, Chelsea baru mengoleksi delapan poin dari empat laga. Sementara itu, lawannya di Grup E seperti Leverkusen mengoleksi enam poin dan Valencia lima poin. Selisih poin yang tipis membuat posisi Chelsea untuk melangkah ke 16 besar belum bisa dipastikan.

Apalagi, jika Chelsea kembali menelan kekalahan di Liga Champions menghadapi Leverkusen. Hal ini langsung membuat peluang Chelsea semakin kecil untuk lolos ke babak 16 besar.

Jika ini terjadi, posisi manajer Andre Villas-Boas lah yang paling disorot. Manajer yang baru bergabung musim ini pasti akan mulai dipertanyakan kemampuannya.

Tak ingin menjadi sorotan, Villas-Boas sudah mempersiapkan timnya dengan baik. Ia tidak ingin timnya kembali memetik kekalahan.

"Saya ingin membawa tim saya ke jalur kemenangan, dan saya akan mencoba menghadapi Leverkusen," kata Villas-Boas seperti dilansir dari Tribal Football.

Namun, sebagai manajer, Villas-Boas sudah siap jika ada komentar miring tentang dirinya. "Saya tidak khawatir dengan adanya komentar soal saya," tegas dia. (art)

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea
Eks bos Chelsea Guus Hiddink

Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?

Pemilik baru Inter Milan menginginkan Hiddink jadi bos sementara.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016