Insiden Berdarah Pelatih Schalke Terhantam Roket

sisten pelatih Schalke, Sven Schubher, usai terhantam roket
Sumber :
  • bild
<
p class="p1">
VIVAbola
- Asisten pelatih Schalke, Sven Hubscher, terhantam sebuah roket yang dilemparkan oleh suporter di akhir  pertandingan Bundesliga hari Sabtu kemarin, 13 Desember 2014, melawan FC Koln di Veltins-Arena.

Insiden ini terjadi pada masa perpanjangan waktu ketika Schalke tertinggal 1-2. Tangan kanan Roberto Di Matteo tersebut terkena roket di bagian kepala sehingga berdarah dan harus dijahit.

 

Direktur olahraga Schalke, Horst Heldt, pun langsung bertindak dengan cepat untuk mencari siapa pelaku yang melemparkan roket tersebut ke arah sang pelatih.

“Kami harap bisa segera mengenali siapa penyerang. Ini hal yang tak bisa diterima,” ujar Heldt, seperti dilansir Bild.

Tertinggal dua gol lebih dulu, gol Leroy Sane sempat membawa Schalke memangkas ketinggalan. Namun, tuan rumah tak bisa menghindari kekalahan sehingga posisi mereka masih di peringkat enam klasemen Bundesliga.

 

Baca Juga:

Suarez Minta Liverpool Jangan Pecat Rodgers

Bocah Ajaib Jerman Selangkah Lagi Gabung ke ManCity

Pindah ke ManCity, Sane Dituding Mata Duitan

Gajinya mencapai Rp1,8 miliar per pekan.

img_title
VIVA.co.id
5 Agustus 2016