Piala Eropa 2016

LIVE MATCH: Tertinggal di Babak I, Belanda Makin Sekarat

Bek sayap Republik Ceko, Pavel Kaderabek
Sumber :
  • Reuters/Toussaint Kluiters
VIVA.co.id
- Peluang Belanda untuk lolos ke putaran final Piala Eropa 2016 kian tipis. Pasalnya, di babak pertama, mereka tertinggal dari Republik Ceko dengan skor 0-2.

Bermain di Amsterdam Arena, Selasa 13 Oktober 2015, dalam duel pamungkas Grup A, Belanda tampil menggebrak pada menit awal. Mereka mampu memberikan ancaman lewat pergerakan Anwar El Ghazi.

Sayangnya, penyelesaian akhir El Ghazi tak sempurna. Kiper Ceko, Petr Cech, dengan mudahnya memblok bola sepakan El Ghazi.

Setelahnya, Belanda terus menggempur pertahanan Ceko. Namun, mereka kesulitan menembus solidnya lini belakang Ceko.
Jika Didepak MU, Van Gaal Jadi Petinggi KNVB?

Asyik menyerang, Belanda justru dikejutkan lewat gol Ceko di menit 24. Jiri Skalak dengan cermat melepaskan umpan kepada Pavel Kaderabek yang naik hingga lini pertahanan De Oranje.
Petr Cech Pensiun Usai Piala Eropa 2016

Kaderabek kemudian memutuskan untuk melakukan tusukan ke dalam kotak penalti. Lalu, Kaderabek melepaskan sepakan keras yang menghujam pojok kanan gawang Belanda kawalan Jeroen Zoet.
Pelajaran Berharga Para Raksasa Menuju Piala Eropa

Zoet harus memungut bola dari jala gawangnya untuk kali kedua. Menit 35, Josef Sural berhasil membobol gawang Belanda lewat sepakan terukurnya setelah melewati hadangan dari Virgil van Dijk. 

Kesialan menghampiri Ceko di penghujung babak pertama. Marek Suchy mendapatkan kartu merah usai mengganjar Memphis Depay dengan sangat keras. Meski begitu, skor 2-0 untuk keunggulan Ceko bertahan hingga jeda. 

Sementara itu, di pertandingan lain, Turki masih bermain imbang tanpa gol dengan Islandia. Jika hasil ini bertahan hingga akhir, maka bisa dipastikan Belanda tak lolos ke Piala Eropa 2016. (Klik tautan ini demi mendapatkan informasi terbaru mengenai pertandingan Belanda versus Ceko)

Susunan Pemain
Belanda: Jeroen Zoet (GK); Kenny Tete, Jeffrey Bruma, Virgil van Dijk, Jairo Riedewald (Robin van Persie 39'); Daley Blind, Georginio Wijnaldum, Wesley Sneijder; Memphis Depay, Anwar El Ghazi, Klaas Jan Huntelaar.

Republik Ceko: Petr Cech (GK); Pavel Kaderabek, Michal Kadlec, Theodor Gebre Selassie, Marek Suchy; David Pavelka; Jiri Skalak, Jaroslav Plasil, Vladimir Darida, Josef Sural; Tomas Necid.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya