PSIS Semarang Kalahkan Arema FC di PGK II

Ilustrasi pertandingan PSIS Semarang vs Arema FC
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

VIVA – PSIS Semarang mendulang kemenangan saat menghadapi Arema FC dalam laga Grup A Piala Gubernur Kaltim II di Stadion Palaran, Samarinda, Jumat 23 Februari 2018. Kedua tim mesti bermain hingga babak adu penalti.

Pengalaman Langka Maman Abdurrahman Main Bareng Sang Putra di Persija Jakarta

Arema sebenarnya mampu lebih dahulu unggul ketika pertandingan baru berjalan lima menit. Dedik Setiawan menaklukkan kiper PSIS, Jandia Eka Putra.

Tak ingin terus tertekan, PSIS mencoba bangkit. Pada menit 35, Hadi Nur Yulianto mencetak gol penyama kedudukan.

Thomas Doll Khawatir Cuaca Panas Jakarta Pengaruhi Persija Vs PSIS

Memasuki babak kedua, PSIS dan Arema saling berbalas serangan. Pada menit 78, Laskar Mahesa Jenar justru bisa berbalik unggul melalui gol Bayu Nugroho.

Pertandingan berlangsung seru di sisa waktu. Hingga akhirnya Artur Cunha mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2 pada menit 90.

PSIS Semarang Enggak Mau Gegabah Hadapi Persija

Pada babak adu penalti, PSIS lebih beruntung. Hingga akhirnya mereka menang dengan skor 6-5.

Susunan Pemain:

PSIS Semarang: Jandia Eka Putra; Fauzan Fajri Nasrullah, Frendy Saputra, Gilang Ginarsa, Haudi Abdillah, Rio Saputro, Bayu Nugroho, Ibrahim Conteh, Muhamad Yunus (Akhlidin Israilov 62'), Bruno Silva (Komarodin 87'), Hari Nur Yulianto

Arema FC: Utam Rusdiana; Arthur Cunha, Johan Alfarizi, Mochamad Zaenuri (Purwaka Yudi 28'), Ahmet Atayev, Hendro Siswanto, Jepri Kurniawan (Gustavo Lopez 46'), Syaiful Indra (Agil Munawa 46'), Dedik Setiawan, Dendi Santoso, Thiago Furtuoso

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya