Jebolan Premier League Tak Sabar Jalani Debut Liga 1

Pemain asing Mitra Kukar, Danny Guthrie (tengah).
Sumber :
  • Dok. Mitra Kukar

VIVA – Gelandang Mitra Kukar, Danny Guthrie, sudah tidak sabar menjalani debut di Liga 1. Tim berjuluk Naga Mekes melawat ke Stadion Kanjuruhan, Sabtu 24 Maret 2018.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

Danny yang baru saja pulih dari cedera otot mengaku sudah ikut berlatih. Dia berjanji akan bermain maksimal untuk Mitra Kukar.

“Pekan lalu saya sudah kembali berlatih bersama tim dan merasa lebih baik. Saya butuh pertandingan untuk kembali memberikan permainan terbaik,” ujar Danny, yang dikutip dari laman Liga-Indonesia.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

“Menghadapi Arema FC di pekan pertama Liga 1 akan menjadi kesempatan yang bagus," imbuh mantan pemain Blackburn Rovers tersebut.

Danny datang pada musim ini dengan harapan bisa memberi kontribusi besar bagi skuat asuhan Rafael Berges Marin. Dia bermain ketika Mitra Kukar mengarungi turnamen pramusim Piala Presiden 2018.

Berharap Putus Tren Negatif, Persija Malah Tampil Pincang Vs Persikabo

Namun, dia tak bisa terus diandalkan karena menderita cedera. Bahkan saat Mitra Kukar mentas di Piala Gubernur Kaltim II dia sama sekali tak tampil. (ren)

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Persib Bandung bakal bersua Madura United dalam lanjutan Liga 1 malam hari ini. Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengungkapkan hal ini.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2022