Sengit, Bhayangkara Ungguli Bali United di Babak I

Duel Bhayangkara FC vs PSIS Semarang
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

VIVA – Bhayangkara FC bersua Bali United pada laga pamungkas Grup B Piala Presiden 2019. Bermain di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Kamis 14 Maret 2019, untuk sementara Bhayangkara unggul tipis hingga turun minum.

Kedua tim tak ragu untuk tampil agresif sejak awal. Kemenangan jadi target lantaran pemenang dari laga ini akan keluar menjadi juara grup.

Sejumlah peluang didapat Bali United dan Bhayangkara. Namun, selalu pupus di lini pertahanan lawan.

Peluang emas didapat Bhayangkara pada menit 25. Kemelut di kotak penalti Serdadu Tridatu hampir saja berbuah gol bagi The Guardian. Beruntung, Wawan Hendrawan masih sigap mengamankan gawangnya.

Berselang empat menit, giliran Bali yang mengancam. Yabes Roni menggiring bola di sisi kiri lapangan sebelum mengirim bola kepada Melvin Platje. Sayang, sepakannya justru melebar.

Bali United hampir saja membuka keunggulan di akhir babak pertama. Namun, sepakan keras Platje lewat sepakan bebas masih bisa diamankan Wahyu Tri Nugroho.

Keuntungan didapat Bhayangkara pada masa injury time babak pertama setelah Willian Pacheco melanggar Arif Setiawan di kotak penalti. Anderson Salles yang menjadi algojo tanpa kesalahan mengarahkan bola ke dalam gawang. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Susunan Pemain:

Hasil Liga 1: Bali United dan Dewa United Petik Poin Sempurna

Bhayangkara FC: Wahyu Tri Nugroho (PG); Anderson Salles, Putu Gede, Indra Kahfi, Muhammad Fatchu Rochman (Arif Setiawan 38'), Dendi Sulistyawan, Muhammad Hargianto, Reksa Maulana, Ruben da Silva, Vendry Mofu, Ilham Udin Armaiyn.

Bali United: Wawan Hendrawan (PG); Made Andhika, Leonard Tupamahu, Michael Orah, Willian Pacheco, Brwa Nouri, Fadil Sausu, Paulo Sergio, Melvin Platje, Irfan Bachdim, Yabes Roni.

Bhayangkara FC Resmi Terdegradasi ke Liga 2
Bhayangkara FC vs Barito Putera

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Ada sejumlah pertandingan Liga 1 di antaranya Bhayangkara FC menghadapi Barito Putera hingga Dewa United berhadapan Madura United.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024