Liga 1 Ditunda Hingga 2021, Persib Liburkan Pemain Dua Bulan

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar (kiri)
Sumber :
  • VIVA / Dede Idrus

VIVA – Manajemen Persib Bandung memutuskan untuk meliburkan seluruh pemain selama dua bulan ke depan menyusul penundaan lanjutan kompetisi Liga 1. Skuat Maung akan kembali berkumpul awal Januari 2021.

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

Keputusan tersebut dibuat usai manajemen Persib Bandung menggelar pertemuan dengan pemain, pelatih dan official tim di Graha Persib, Kawasan Sulanjana, Bandung, Selasa 3 November 2020.

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar, memberikan jatah libur selama dua bulan karena kompetisi akan bergulir pada Februari 2021. Supardi Nasir cs pun diizinkan untuk pulang kampung.

Persib Bandung dalam Atmosfer Bagus Jelang Lawan Borneo FC

"Dari hasil pertemuan kita hasilkan untuk meliburkan pemain dua bulan, jadi November hingga Desember. Ada pemberitahuan lagi Januari kalau ada pertandingan lagi dilanjutkan, PSSI sudah bisa sebut bulan apa, Januari atau Februari baru dikasih tahu pemain, sekarang tinggal di rumah aja," ujar Umuh.

Mengenai gaji pemain, pria berusia 72 tahun ini memastikan tidak mengalami perubahan. Pemain tetap mendapat haknya sesuai yang telah disepakati sebelumnya.

Respons Pelatih Persib Usai Championship Series Liga 1 Dipastikan Pakai VAR

Pun dengan kontrak pemain yang kabarnya selesai akhir tahun ini. Menurut Umuh, semua pemain tidak mempersoalkan hal tersebut dan tetap setuju dengan kebijakan manajemen untuk menyelesaikan kompetisi.

"Gaji tidak ada perubahan, mereka juga tidak ada pertanyaan apa-apa, jadi hak jalannya seperti apa, kemarin diterimanya seperti apa. Tadi ditanya ada pertanyaan atau enggak, mereka juga gak nanya apapun, jadi setuju dengan kebijakan kemarin," terangnya.

"Sepertinya sudah menerima ya (kontrak), mengikuti apa yang disampaikan PT PBB. Dari kemarin juga landai dan tidak ada masalah. Tadi juga diberikan kesempatan untuk menyampaikan kekurangan, tidak ada mereka setuju. Dalam arti kalau setuju berarti tidak ada masalah," tambahnya.

Seperti diketahui, PSSI memutuskan untuk menunda lanjutan kompetisi Liga 1 hingga 2021. Hal ini diputuskan dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) beberapa hari lalu.

Kompetisi Liga 1 awalnya bergulir pada 1 November 2020, tetapi batal karena terkendala perizinan dari pihak kepolisian. Kepolisian enggan mengeluarkan izin karena pertimbangan Pilkada serentak dan kasus COVID-19 yang belum mereda.

PSSI berencana kembali menggulirkan kompetisi pada awal tahun 2021.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya