Pembukaan Piala Presiden, Satu Aremania Satu Bendera Merah Putih

Aremania
Sumber :
  • Lucky Aditya (Malang)/ VIVA

VIVA – Aremania cukup antusias menyambut kembalinya gelaran turnamen pra musim Piala Presiden 2022. Apalagi ini adalah momentum kembalinya suporter ke stadion untuk memberikan dukungan langsung setelah absen selama 2 tahun akibat aturan pembatasan dampak pandemi COVID-19. 

Arema FC Semakin Jauh Dari Zona Degradasi

Pada laga perdana Piala Presiden 2022. Arema FC akan melawan PSM Makassar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu, 11 Juni 2022 besok. Aremania berencana membentangkan bendera merah putih di tribun stadion sebagai simbol kembalinya suporter ke stadion sekaligus menyuarakan persatuan.

Ketua Panpel Arema FC, Abdul Haris mengatakan, bahwa keinginan Aremania itu langsung mendapat respon positif dari manajemen. Mereka mendukung rencana Aremania. Sebaliknya, panpel juga mengimbau kepada Aremania untuk tidak membawa flare, petasan atau smoke bomb karena berpotensi merugikan tim. 

Ini Hal Paling Diwaspadai Arema FC dari PSM Makassar

"Kami menampung keinginan dari Aremania untuk menjadikan momentum Piala Presiden 2022 ini untuk menyuarakan persatuan. Hal ini ditandai dengan aksi Aremania yang akan membentangkan bendera merah putih di tribun Stadion Kanjuruhan," kata Abdul Haris, Jumat, 10 Juni 2022. 

Panpel bahkan meminta satu Aremania satu bendera Merah Putih saat datang ke stadion Kanjuruhan. Satu suporter diharapkan membawa satu bendera merah putih agar menjadi sebuah aksi koreografi yang indah. 

Arema FC Bakal Rotasi Pemain Saat Lawan PSM Makassar

"Kita tunjukkan kepada  Presiden Jokowi (Joko Widodo) bahwa dari Malang siap menjadi pelopor pemersatu nilai-nilai kebangsaan. Meski berbeda dukungan, melalui Piala Presiden kita disatukan dengan bendera yang sama dan salam nasionalisme yakni salah satunya adalah salam satu jiwa,” ujar Abdul Haris.

Panpel yakin bahwa Piala Presiden 2022 ini akan menarik animo Aremania, sebab  dalam dua kali pertandingan uji coba di Stadion Kanjuruhan selalu dipenuhi oleh Aremania. Di Grup D Piala Presiden 2022, Arema FC akan bersaing dengan PSM, Persik Kediri dan Persikabo 1973.

“Ini harus kita dukung, harapannya menjadi gerakan bersama bagi Aremania dengan membawa bendera merah putih pada pertandingan perdana Arema FC,” tutur Abdul Haris.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya