Kata Iwan Bule ke Shin Tae-yong Usai Undian Piala AFF 2022

Ketum PSSI, Mochamad Iriawan dan Shin Tae-yong
Sumber :
  • VIVA / Robi Yanto

VIVA Bola – Timnas Indonesia berada di grup A dalam hasil undian Piala AFF 2022 yang dilakukan di Bangkok, Thailand., Selasa 30 Agustus 2022.

Bukan Hina Pemain Korea Selatan, Ernando Minta Maaf dan Jelaskan Alasan Joget Usai Gagalkan Penalti

Skuad Garuda akan melawan Thailand, Filipina, Kamboja, dan pemenang kualifikasi Piala AFF 2022 antara Brunei Darussalam dan Timor Leste.

Terkait hasil undianini, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan, Timnas Indonesia sudah siap menghadapi ajang bergengsi antarnegara Asia Tenggara tersebut.

Pj Gubernur Sumut Optimis Timnas Indonesia Melaju ke Final Piala Asia U-23

"Kekuatan semua negara-negara di Asia Tenggara saat ini hampir mengalami perkembangan,” kata Iriawan.

“Kita satu grup dengan juara bertahan Thailand, tentu harus membalas kekalahan saat final AFF 2020 lalu dan jangan meremehkan kekuatan negara-negara lain yang di grup A," sambungnya.

Nonton Langsung di Qatar, Fitri Carlina Menangis Saat Timnas Indonesia Menang Lawan Korea Selatan

Lebih lanjut, Iriawan pun berharap agar Shin Tae-yong mulai memantau pemain-pemain terbaik untuk Timnas Indonesia.

"Saya berharap pelatih Shin Tae-yong sudah mulai memantau pemain-pemain terbaik yang ada dikompetisi Liga 1 dan kompetisi yang ada di luar negeri. Ajang Piala AFF 2022 bisa dijadikan persiapan untuk menghadapi Piala Asia 2023 mendatang," tambahnya.

Piala AFF akan kembali digelar dengan format lama sebelum era pandemi COVID-19, yakni kandang dan tandang dari fase grup hingga penyisihan. Rencananya turnamen edisi ke-14 ini akan digelar 23 Desember 2022 - 15 Januari 2023.

Nantinya dua tim teratas dari Grup A dan Grup B akan melaju ke babak semifinal. Sementara 1 slot tersisa akan diperebutkan oleh dua tim dengan peringkat terendah yakni Brunei Darussalam dan Timor Leste. Kedua tim akan memainkan laga playoff terlebih dahulu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya