Prediksi Piala Dunia U-17: Timnas Maroko vs Timnas Indonesia

Timnas Indonesia U-17 Vs Panama
Sumber :
  • LOC Piala Dunia U-17

Surabaya - Prediksi pertandingan Timnas Maroko vs Timnas Indonesia dalam lanjutan Piala Dunia U-17 Grup A matchday ketiga di Stadion Gelora Bung Tomo, Kamis 16 November 2023.

Pada pertandingan sebelumnya, Timnas Maroko menelan kekalahan atas Ekuador dengan skor 0-2. Dalam laga tersebut, Timnas Maroko terlihat beberapa kali mencoba menciptakan peluang, namun hingga paruh pertama berakhir belum ada terjadi.

Di babak kedua, Timnas Maroko mencoba melakukan beberapa pergantian pemain untuk mengejar ketertinggalan. Namun terlalu asyik menyerang, mereka malah kecolongan dua gol sekaligus ditorehkan Michael Bermudez (62', 90+3').

Pemain Timnas Maroko U-17, Adam Boufandar

Photo :
  • lafedelta.it

Sementara di pertandingan sebelumnya, Timnas Indonesia harus puas meraih satu poin setelah ditahan imbang Panama dengan skor 1-1. Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia tertinggal terlebih dahulu di menit ke 45+3 ditorehkan Oldemar Castillo.

Di babak kedua, Timnas Indonesia melakukan beberapa pergantian pemain untuk mengejar ketertinggalan. Alhasil skuad asuhan Bima Sakti sukses menyamakan skor di menit ke 54 melalui sundulan Arkhan Kaka setelah mendapatkan umpan Welber Jardim.

Timnas Indonesia vs Timnas Panama

Photo :
  • Twitter: @TimnasIndonesia

Duel Timnas Maroko vs Timnas Indonesia diprediksi akan berjalan alot. Kedua tim sama-sama memiliki kualitas pemain luar biasa. Namun Timnas Indonesia sedikit diuntungkan setelah akan mendapatkan dukungan penuh dari pendukungnya.

Kembali ke Liga Inggris, Bek Timnas Nathan Tjoe-A-On Hadapi Klub Anindya Bakrie dan Erick Thohir

Prediksi Susunan Pemain
Timnas Maroko
: Taha Benrhozil, Naoufel El Hannach, Abdelhamid Ait Boudlal, Ismaïl Bakhty, Fouad Zahouani, Mohamed Amine Katiba, Ayman Ennair, El Mehdi Akoumi, Ayoub Chaikhoun, Mohammed Zine El Abidine Hamony, Zakaria Ouazane.

Timnas Indonesia: Ikram Al Giffari; Figo Dennis, Welber Jardim, Sulthan Zaky, Habis Akbar, Iqbal Gwijangge, Jehan Pahlevi, Riski Afrisal, Ji Da-Bin, Kafiatur Risky, Arkhan Kaka.

Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik Jelang Lawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia

Pertandingan Terakhir Timnas Maroko
10-11-23 Panama vs Timnas Maroko 0-2
13-11-23 Timnas Maroko vs Ekuador 0-2.

Pertandingan Terakhir Timnas Indonesia
10-11-23 Timnas Indonesia vs Ekuador 1-1
13-11-23 Timnas Indonesia vs Panama 1-1.

Intip Hobi Rafael Struick dan Ragnar Oratmangoen, Punya Selera Mobil yang Sama
Pelatih Vietnam Kim Sang sik

Tanggapan Pelatih Anyar Vietnam Kim Sang-sik Bertemu Timnas Indonesia di Grup ASEAN Cup 2024

Pelatih anyar Timnas Vietnam, Kim Sang-sik, memberi tanggapan sesaat setelah melihat hasil drawing ASEAN Cup 2024. Perhatian pria asal Korea Selatan tertuju ke Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
21 Mei 2024