Peluang Kevin Mendoza dan Stefano Beltrame Tempur Kontra PSM Makassar

Pemain Persib Bandung, Stefano Beltrame dan pelatih Bojan Hodak
Sumber :
  • VIVA/Dede Idrus

Bandung – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengungkapkan kondisi dua amunisi anyarnya jelang laga melawan PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Senin 4 Desember 2023.

STY Muda Pernah Bobol Gawang Persib, Ini Potretnya saat Duel dengan Robby Darwis

Persib sebelumnya mendaratkan dua legiun asing di putaran kedua Liga 1 2023/2024. Kedua pemain ini adalah Kevin Ray Mendoza dan Stefano Beltrame.

Bojan mengatakan Kevin Mendoza berpulang tampil dilaga melawan PSM Makassar. Sebab, Teja Paku Alam dikabarkan mengalami cedera dalam sesi latihan, sehingga kondisinya belum prima.

Kata Thomas Doll Usai Persija Turunkan Rans ke Zona Degradasi

"Kevin merupakan penjaga gawang jadi dia bisa langsung bergabung. Beruntungnya dia datang ketika Teja mengalami cedera dua hari lalu," kata Bojan.

Pemain Persib Bandung, Stefano Beltrame dan pelatih Bojan Hodak

Photo :
  • VIVA/Dede Idrus
Soal Anggapan Raja Penalti Liga 1, Begini Pembelaan Arema FC

"Hari ini dia sudah mulai berlatih lagi dan belum dalam kondisi seratus persen. Jadi bagus karena kami punya lebih banyak pilihan," lanjutnya.

Sementara Stefano, masih membutuhkan waktu beradaptasi dengan cuaca dan mengalami jetleg karena baru tiba di Bandung setelah menjalani perjalanan jauh dari negara kelahirannya, Italia.

"Untuk Stefano dia masih butuh waktu karena datang dari Eropa dan dan di sana suhunya itu minus. Jadi baginya sangat panas di sini dan masih butuh waktu sekitar satu pekan," ungkapnya.

Kemungkinan, kedua pemain ini main bersamaan saat menjamu Persik Kediri di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Minggu 10 Desember 2023.

"Mungkin kami baru bisa memperkenalkan mereka (tampil) berdua di pekan depan," kata Bojan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya