Pantas Saja Suwon FC Lepas Pratama Arhan, Ternyata Shin Tae-yong Sudah Bertindak

Shin Tae-yong
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

VIVA – Klub Korea Selatan Suwon FC mengizinkan Pratama Arhan membela Timnas Indonesia pada Piala Asia U-23 2024, kendati ajang tersebut tidak masuk kalender resmi FIFA.

Ribuan Orang di Brebes Rayakan Kemenangan Indonesia U-23

Ternyata, ada peran dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam kebijakan Suwon tersebut. Hal itu disampaikan oleh Pelatih Suwon FC, Kim Eung-jung.

Dia mengatakanm  sudah sejak awal diperingati Shin Tae-yong bahwa dirnya akan mengambil Pratama Arhan untuk Piala Asia U-23 2024 mendatang.

Ernando Ari yang Begitu Percaya Diri

"Memang akan ada isu untuk Pratama Arhan. Yang dijawalkan akan bergabung dengan timnas U-23 Indonesia pada April mendatang." kata Kim Eung-jung, dilansir Interfootball.

"Tetapi Shin Tae-yong memang sudah bilang sejak awal. Dia akan coba berkoordinasi dengan orang-orang yang posisinya berbeda dibanding saat saya menjadi pelatih timnas," tambahnya.

Viral, STY Salami dan Peluk Seluruh Pemain Korsel usai Digilas Timnas Indonesia

Lebih lanjut, Kim Eung-jung mengaku dirinya sangat memahami situasi yang dirasakan Shin Tae-yong.Piala Asia U-23 2024 bukan merupakan agenda FIFA sehingga sulit untuk klub-klub melepas pemainnya karena kompetisi masih berlangsung.

"Saya juga pernah bekerja untuk tim nasional Korea Selatan. Karena itu, saya tahu Piala Asia U-23 2024 sangat penting untuk timnas U-23 Indonesia dan Pratama Arhan. Jadi, saya akan bantu sampai bisa," ucapnya.

Orang Tua Pratama Arhan saat di temui di rumahnya

Orang Tua Pratama Arhan Langsung Sholat Dhuha dan Doakan Indonesia ke Final

Orang tua Pratama Arhan senang bukan main atas kemenangan Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024. Mereka berdoa agar Garuda Muda lolos sampai ke babak final.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024