Persib Ikut Berduka dengan Kepergian Camara

Pemain Persib Bandung saat melawan Pelita Bandung Raya
Sumber :
  • ligaindonesia.co.id
VIVAbola
– Ucapan bela sungkawa disampaikan manajemen dan pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman atas meninggalnya striker Pelita Bandung Raya (PBR), Sekou Camara, Sabtu malam 27 Juli 2013.


Djanur mengungkapkan ketika mendengar kabar duka tersebut, sempat tak percaya. Ia kemudian langsung melakukan cek dan ricek kepada beberapa staf ofisial PBR seperti Gatot Prasetyo (asisten pelatih) dan beberapa mantan anak asuhnya yang saat ini membela PBR.


“Awalnya saya tak percaya karena bisa saja informasinya salah. Tapi setelah saya cek ke beberapa rekan di PBR, saya baru yakin. Secara pribadi saya mengucapkan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya,” kata Djanur.
Thailand Jadi Momok Bagi Kiper Persib di Piala AFF


Persib Rela Timnas Ambil Lebih dari Dua Pemainnya
Djanur pun tak lupa menyampaikan doa buat arwah Camara. “Semoga amal salehnya diterima Allah SWT, apalagi ini bulan suci. Semoga, amin,” tandasnya.

Persib Bandung Buta Kekuatan Perseru Serui

Hal senada juga diungkapkan manajer Persib, Umuh Muchtar. Mewakili pihak "Maung Bandung", Umuh menyatakan turut berduka dan berbelasungkawa. “Semoga keluarganya diberikan ketabahan dan buat keluarga besar PBR sendiri diberikan kebesaran hati,” tandas Umuh.


Camara menghembuskan napas terakhir, Sabtu 27 Juli 2013 karena serangan jantung saat mengikuti sesi latihan PBR. Saat ini, jenazahnya disemayamkan di rumah duka di RS Santo Borromeus.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya