Konate Tinggalkan Persib karena Desakan Agen

Konate Makan Persib Bandung di Final Piala Presiden 2015
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi
VIVA.co.id
5 Nama Berebut Gelar Pemain Terbaik Piala Jenderal Sudirman
- Persib Bandung dipastikan tidak akan diperkuat Makan Konate setelah babak penyisihan Piala Jenderal Sudirman. Motor permainan "Maung Bandung" itu akan hijrah ke Liga Malaysia musim depan.

Bus Rombongan Persib Kecelakaan

Kehilangan Konate tentu menjadi pukulan telak buat Persib. Gelandang asal Mali ini adalah pemain kunci saat berhasil jadi juara Indonesia Super League (ISL) 2014 dan Piala Presiden.
Stadion Pakansari Jadi Opsi Utama Kandang Persib


Jawaban soal apa yang membuat Konate hengkang sebenarnya tidak terlalu sulit, yaitu kisruhnya situasi sepakbola nasional saat ini. Selama PSSI dan Kementerian Pemuda dan Olahraga masih ribut, maka kompetisi tidak akan berjalan lancar.


Ketidakpastian itu yang membuat Konate didesak sang agen untuk berani hijah ke Malaysia demi menyelamatkan kariernya.


"Agen (Mahmadaou) bicara dengan saya, ia bilang kalau liga di sini (Indonesia) belum berjalan. Saya masih betah di Persib, tapi saya tidak bisa sendiri (tanpa Agen). Saya harus ikut sarannya," kata Konate seperti dilansir dari situs Persib.


Konate mengaku cukup berat meninggalkan Persib yang sudah menjadi rumahnya dalam dua tahun belakangan. Ia mengaku dekat dengan seluruh tim, suporter, sampai media.


Menurutnya, situasi di Persib sudah seperti keluarga kedua. "Saya sangat senang di sini. Kalau dipanggil lagi, saya balik lagi Insya Allah, cuma kalau liga sudah berjalan," tuturnya. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya