Persija vs PS TNI, Klan Lestaluhu Beradu Kuat

Pemain Persija Jakarta, Ramdani Lestaluhu
Sumber :
  • ANTARA/Prasetyo Utomo

VIVA.co.id –  Jumat 10 Juni 2016, Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), akan dipanaskan dengan duel Persija Jakarta versus PS TNI. Ada hal menarik yang tersaji dalam pertandingan ini.

Lawan Persija Ditunda, Pelatih Persela Ubah Program Latihan

Ya, tiga pemain dari klan Lestaluhu bakal unjuk kebolehan. Di Persija, ada Ramdani Lestaluhu. Kemudian, kubu PS TNI diisi oleh keponakan Ramdani, Abduh Lestaluhu, serta sepupunya, Pandi Lestaluhu.

"Sebenarnya biasa saja. Tak ada yang spesial, karena kami sama-sama berada di pentas profesional. Pasti momen (bertemu) seperti ini," kata Ramdani, saat ditemui di lapangan Nurhanudin, Yonzikon 14, Srengseng Sawah, Jakarta Selatan, Selasa 7 Juni 2016.

Cerita Pilu Keluarga Pemain PS Tira Jadi Korban Gempa Palu

Menghadapi PS TNI, Ramdani meminta kepada rekan-rekannya untuk mewaspadai kecepatan Manahati Lestusen dan kawan-kawan. Menurut winger asal Tulehu tersebut, latihan militer yang biasa dijalani oleh para pemain PS TNI akan memberikan perbedaan dalam segi kebugaran.

"Sebelum jadi TNI, rata-rata sudah jadi pemain sepakbola. Jadi, fisik mereka pasti bagus. Kecepatan pemain PS TNI juga harus diwaspadai," tutur Ramdani.

Kunci Sukses PS Tira Curi Poin di Markas Bali United

Laga Persija kontra PS TNI diprediksi akan berlangsung sengit. Sebab, partai ini hampir dipastikan menjadi yang terakhir bagi Persija di SUGBK.

Sudah pasti, para pemain Persija ingin memberikan kemenangan sebagai kado untuk Jakmania. Sedangkan PS TNI, berharap bisa mendapatkan kemenangan perdana di ajang Torabika Soccer Championship (TSC).

(asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya