Cerita Guardiola Dimarahi Wasit Manchester City Vs Liverpool

Manajer Manchester City, Pep Guardiola menunjukkan kekesalan
Sumber :
  • twitter.com/mancity

VIVA – Tensi tinggi pertandingan Manchester City vs Liverpool di Etihad Stadium, Jumat 4 Januari 2019 dini hari WIB amat tinggi. Pertandingan pekan ke-21 Premier League itu dimenangkan tuan rumah dengan skor 2-1.

Arsenal Terbantu Buntunya Manchester United

Gol pembuka pada pertandingan itu dicetak oleh Sergio Aguero pada menit 40. Memasuki babak kedua, Liverpool menyamakannya lewat Roberto Firmino pada menit 64.

(Baca juga: Kalahkan Liverpool Jadi Pembuktian Terbaik Manchester City)

Arsenal Berharap 'Bantuan' Rival untuk Jegal Man City

Selang delapan menit kemudian, ManCity kembali unggul. Giliran Leroy Sane yang mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan umpan dari Raheem Sterling.

Yang menarik adalah momen saat manajer ManCity, Pep Guardiola mengamuk. Dia berteriak dan menunjukkan gestur tubuh amat kesal dengan keputusan wasit.

Jawaban Sinis Erik ten Hag

Ketika itu dianggap Guardiola ada pelanggaran yang dilakukan pemain Liverpool. Namun, wasit membiarkan pertandingan terus berjalan sampai akhirnya gawang ManCity terancam.

Asisten wasit menjadi sasaran kemarahan Guardiola. Melihat kejadian itu, wasit pertama langsung menepi dan mendatangi juru taktik asal Spanyol tersebut.

Dari foto dan video yang beredar, terlihat wasit bersikap tegas terhadap Guardiola. Bahkan telunjuknya diarahkan saat memberi peringatan tersebut.

"Ya, ada perbincangan antara kami. Saya minta maaf atas apa yang terjadi, tetapi itu momen ketika tensi sedang 100 persen," ujar Guardiola seperti dikutip dari Sky Sports.

(Baca juga: Luka Liverpool Akibat Kalah dari Manchester City Bakal Cepat Sembuh)

"Kami percaya itu adalah sebuah pelanggaran, sedangkan dia tidak meyakini bahwa itu pelanggaran. Baiklah, lupakan mengenai masalah itu," imbuhnya.

Kemenangan atas Liverpool membuat peluang ManCity untuk bersaing menuju tangga juara Premier League tetap terbuka. The Citizens yang menempati urutan kedua klasemen kini cuma berselisih empat angka dengan The Reds. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya