Puji Virgil van Dijk, Arteta: Itu Kenapa Liverpool Bayar Rp1,5 Triliun

Virgil van Dijk bersama pemain Liverpool lainnya saat selebrasi gol
Sumber :
  • twitter.com/LFC

VIVA – Manajer Arsenal, Mikel Arteta mengakui keunggulan Liverpool dalam pertandingan Premier League, Selasa dini hari WIB 29 September 2020. The Gunners kalah 1-3 di Anfield Stadium.

Juru taktik asal Spanyol itu menilai Liverpool bermain luar biasa. Mereka terus menekan para pemain Arsenal sehingga permainan tak bisa berkembang.

Baca juga: Diogo Jota Samai Pencapaian Sadio Mane, Korbannya Lagi-lagi Arsenal

"Mereka terus melaju. Mereka memiliki keunggulan fisik, dan kualitas, Anda ditempatkan di bawah tekanan yang sempurna," ujar Arteta, dikutip dari laman resmi Arsenal.

Yang kemudian menjadi sorotan Arteta adalah sosok Virgil van Dijk. Penilaiannya, bek asal Belanda itu memiliki kualitas yang luar biasa, bukan cuma untuk urusan bertahan.

"Van Dijk bermain bagus. Dia mengirimkan bola panjang dari jarak 73 meter, dan jatuhnya tepat di dada Mohamad Salah," tuturnya.

"Benar-benar kualitas. Itulah mengapa mereka membayar 80 juta poundsterling (Rp1,5 triliun) untuk orang ini. Anda tahu?" imbuh Arteta.

Arsenal sebenarnya berhasil lebih dulu unggul pada pertandingan ini. Alexandrea Lacazette mencetak gol pada menit 25. Namun, tiga menit berselang Liverpool menyamakan lewat Sadio Mane.

Waspada 4 Pemain Uzbekistan U-23, Ada yang Lawan Arsenal di Liga Champions

Di menit 34, Liverpool berbalik unggul lewat gol Andrew Robertson. Lalu di pengujung laga, Diogo Jota yang mampu menjebol gawang Arsenal.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta

Arsenal Masih Belum Sempurna Meski Menang di Markas Tottenham

Arsenal mengamankan tiga poin saat melawat ke Tottenham Stadium, markas Tottenham Hotspur dalam pertandingan lanjutan Premier League, Minggu malam WIB 28 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024