Jumpa Aston Villa, MU Bertekad Kembali ke Jalur Kemenangan

Striker Manchester United, Danny Welbeck
Sumber :
  • REUTERS/Susana Vera
VIVAbola -
Rekor Buruk Mourinho di MU
Dua kekalahan beruntun Manchester United (MU) dari tangan Everton dan Newcastle menimbulkan keprihatinan mendalam striker Manchester United (MU), Danny Welbeck. Dia tidak pernah memprediksi perjalanan MU musim ini akan penuh rintangan.

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Welbeck meminta respons besar dari tim pascadua kekalahan beruntun. Laga melawan Aston Villa, Minggu 15 Desember 2013 di Villa Park seharusnya bisa menjadi penawar kekecewaan The Red Devils. Dia menegaskan, sudah seharusnya Aston Villa menjadi ajang kebangkitan MU.
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus


"Musim ini memang tidak terduga buat kami di ajang Premier League. Anda tidak bisa menatap pertandingan selanjutnya dan berpikir bisa selalu keluar sebagai pemenang. Lebih dari itu, Anda harus menyiapkan fisik dan mental," ujar Welbeck dikutip dari situs resmi MU.


Welbeck menuntut timnya untuk ikut bertanggung jawab atas hasil buruk yang menimpa dan mengembalikan MU kembali ke jalur kemenangan dimulai saat melawan Aston Villa. Rapor merah MU, menurut Welbeck, merupakan akumulasi kesalahan setiap pemain di sebuah pertandingan.


"Sekarang kami harus melupakan hal itu dan memastikan kami siap untuk merebut tiga poin di pertandingan berikutnya. Tidak ada cara lain selain fokus untuk meraih kemenangan," beber Welbeck.


Melihat klasemen, MU saat ini menempati peringkat 9 mengemas 22 poin. Tim asuhan David Moyes itu terpaut 13 poin dari Arsenal yang menempati pucuk pimpinan klasemen.


"Ini bukan tentang memandang terlalu jauh ke depan dan berpikir kami masih berpeluang memenangkan gelar. Saya pikir, banyak gangguan saat bermain. Kuncinya terletak pada konsentrasi."
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya