Misi Cari Untung Setan Merah dari Suporter

Pemain Manchester United rayakan gol Morgan Schneidelin
Sumber :
VIVA.co.id
- Manchester United berpeluang tampil di Liga Champions musim 2015/16. Dan demi lolos ke babak utama, MU harus melakoni babak play-off terlebih dulu.

MU baru mendapat kejelasan lawan di babak play-off pada 7 Agustus 2015 mendatang. Leg pertama babak play-off digelar pada 18 dan 19 Agustus 2015. Sepekan kemudian pertemuan kedua baru digelar.

Meski belum mendapat kejelasan lawan, MU ternyata sudah mencari keuntungan dari fans. MU sudah menarik bayaran kepada suporter yang memegang tiket terusan MU musim 2015/16.

Manajemen Setan Merah langsung menarik sejumlah uang dari akun para pemegang tiket terusan MU. Hal ini pun diinformasikan langsung manajemen MU lewat siaran di surat elektronik yang dikirimkan kepada para pemegang tiket terusan.
Kronologi Cedera Mohamed Salah Versi Sergio Ramos

"Kami hanya ingin mengingatkan kepada kalian bahwa pembayaran tiket play-off Liga Champions akan diproses besok dan Rabu mendatang. Setelah semuanya selesai, kami akan memberitahukan kalian," begitu bunyi siaran yang dikirimkan kepada suporter atas nama Kepala Operasional Tiket dan Anggota MU, Sam Kelleher, seperti dilansir Daily Mail.
Bukan Bale yang Rampok Mimpi Liverpool, tapi Ramos

Kebijakan MU ini ternyata tak serta merta mendapat respons yang positif. Editor Red News (majalah suporter MU), Barney, mengecam keras metode cari untung yang dilakukan oleh MU.
Kiper Liverpool Alami Gegar, Fans Minta Laga Diulang

"Sukacita mendalam untuk MU. Mereka sudah memotong rekening saya untuk sebuah pertandingan yang belum jelas siapa lawannya, dan tanggal berapa bermain," tulis Barney di akun twitternya, @barneyrednews.
Perempatfinal Liga Champions, Real Madrid vs Chelsea

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Liga Champions, turnamen sepakbola paling bergengsi di Eropa, menjadi mimpinya para klub elite

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024