Mike Ashley Menyesal Beli Newcastle

Mike Ashley
Sumber :
  • thisislondon.co.uk

VIVA.co.id – Pengusaha Inggris, Mike Ashley, mengaku dirinya menyesal telah membeli Newcastle United. Dia menginvestasikan £262 juta dari kekayaan pribadinya, tapi performa klub semakin buruk musim ini dan terancam degradasi.

Maurizio Sarri Bandingkan Tekanan di Napoli dan di Chelsea

Dilansir dari Mirror pada Selasa, 22 Maret 2016, pemilik jaringan toko olahraga Sports Direct, itu mengaku tak bakal menjual klub. Dia ingin tetap bertahan, walau Newcastle terdepak dari Premier League musim depan.

Bukan pertama kalinya Newcastle terlempar, dari kasta tertinggi sepakbola Inggris. Salah satu klub legendaris Inggris, itu bahkan sudah mengalaminya, dua tahun setelah dibeli Ashley pada 2007.

Liverpool Hanya Butuh Satu Hal Lagi untuk Sukses

"Saya tidak punya pilihan. Mereka telah memiliki saya dan saya memiliki mereka," ucap Ashley, menjawab pertanyaan apakah dia akan mempertahankan klub, jika mengalami degradasi. Dia mengaku telah melalui hal baik dan buruk bersama klub dan suporter.

Ashley mengaku kecewa, dengan hasil imbang menghadapi Sunderland, pada Minggu, 20 Maret lalu. "Mengecewakan, karena secara pribadi saya ingin memenangkan semua pertandingan untuk Newcastle."

Terungkap, Alasan Newcastle Lepas Milner 8 Tahun lalu

Namun, dia bersikeras bahwa Rafael Benitez yang baru ditunjuk sebagai manajer, adalah orang yang tepat untuk menyelamatkan nasib klubnya. "Mari berharap Rafa bisa melakukannya dan menjaga kita (tetap di Premier League)."

"Saya ingin membantu Newcastle. Saya ingin membuatnya jadi lebih baik, itu yang saya ingin lakukan. Saya mengalami banyak kesenangan, tapi belum berhasil melakukan perbedaan yang saya inginkan, seperti yang sudah saya lakukan di Sport Direct," kata Ashley.

Pep Guardiola bakal bentrok lagi dengan Unai Emery (Foto: skysports)

Jelang Man City Jamu Arsenal, Guardiola Malah Puji Emery

Pep Guardiola memuji kegigihan rivalnya di Arsenal.

img_title
VIVA.co.id
2 Februari 2019